Tiongkok bersedia melakukan kerjasama dengan ASEAN untuk mengembangkan vaksin pencegahan Covid-19
(VOVWORLD) - Duta Besar (Dubes) Tiongkok di ASEAN, Deng Xijun, pada Kamis (11/6), telah menyatakan bahwa Tiongkok bersedia melakukan kerjasama dengan negara-negara ASEAN untuk meneliti dan mengembangkan berbagai jenis vaksin pencegahan Covid-19.
Tiongkok bersedia melakukan kerjasama dengan ASEAN untuk mengembangkan vaksin pencegahan Covid-19 - Ilustrasi (Foto: VNA) |
Ketika berbicara di depan jumpa pers online, Dubes Deng Xijun memberitahukan bahwa dua pihak telah melakukan beberapa kerjasama untuk melawan pandemi sejak Covid-19 merebak di kawasan, mendorong kesepakatan di kawasan tentang satu solusi menghadapi secara kolektif yang lebih kuat, bersamaan itu memperkuat hubungan perdagangan antara dua pihak. Menurut dia, Tiongkok dan ASEAN mempunyai potensi kerjasama yang besar dalam meneliti, mengembangkan dan memproduksi vaksin pencegahan Covid-19 dan Bei Jing menunggu kerjasama di bidang ini.