Tiongkok mengimbau kepada RDRK supaya jangan melanggar resolusi-resolusi PBB

(VOVworld) – Tiongkok, Senin (21/3), mengimbau kepada Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) supaya jangan melanggar resolusi-resolusi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) setelah Pyong Yang, pada hari yang sama, menembakkan 5 misil jarak pendek ke wilayah laut di bagian Timur negara ini. Jurubicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok, Hua Xuanying menunjukkan “Tiongkok merasa sangat cemas atas situasi di semenanjung Korea dan berharap supaya mengekang tindakan-tindakan yang melanggar resolusi-resolusi PBB”.

Tiongkok mengimbau kepada RDRK supaya jangan melanggar resolusi-resolusi PBB - ảnh 1
RDRK  melakukan latihan perang, 20/3/2016
(Foto: infonet.vn)

Sementara itu, Kantor Berita “Yonhap” dari Republik Korea, Senin (21/3), memberitakan bahwa angkatan udara Republik Korea telah melakukan satu latihan perang ofensif yang berskala besar dengan keikutsertaan bermacam jenis pesawat tempur modern, menurut skenario hipotesa tentang serangan terhadap satu pangkalan militer utama RDRK. 

Komentar

Yang lain