Tiongkok mengumumkan Presiden Xi Jinping menghadiri KTT G20


(VOVWORLD) - Kantor Berita Xinhua, pada Minggu (23 Juni), telah mengutip kata-kata Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Tiongkok, Lu Kang yang mengatakan bahwa  Presiden Xi Jinping akan datang menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 ke-14 yang direncanakan akan diadakan  di Kota Osaka, Jepang  dari  27-29 Juni ini,  atas undangan PM Jepang, Shinzo Abe. Begitulah penegasan resmi yang pertama dari Tiongkok tentang kehadiran Presiden Xi Jinping pada  konferensi ini.

Opini umum berharap agar Presiden Tiongkok akan mengadakan pertemuan tersendiri dengan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump  di sela-sela peristiwa ini.  Pertemuan antara Presiden Xi Jinping dan Presiden Donald Trump dianggap bersifat kunci terhadap upaya kembali ke meja perundingan untuk memundurkan situasi eskalasi dalam perang dagang Amerika Serikat-Tiongkok.  

Komentar

Yang lain