Turki membuka kemungkinan akan membeli sistim rudal Patriot dari AS

(VOVWORLD) - Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, pada Kamis (07 November), memberitahukan bahwa negara ini bersedia membeli sistem rudal Patriot dari Amerika Serikat (AS) kalau klausul-klausul dalam kontrak-jual-beli tersebut sesuai dan akan membahas masalah tersebut dengan Presiden AS, Donald Trump. 

Dia mengeluarkan pengumuman tersebut tidak lama sebelum mengadakan pertemuan dengan Presiden Donald Trump di Gedung Putih pada tanggal 13/11 ini. Sebelumnya, AS pernah mengancam akan mengenakan sanksi-sanksi ekonomi terhadap Turki kalau Ankara menggunakan sitim rudal S-400 dari Rusia – hal yang dianggap Washington bisa mengancam keselamatan pesawat-pesawat tempur F-35.

Hubungan persekutuan antara Turki dan AS menjadi tegang setelah Ankara pada awal tahun ini membeli satu sistim rudal S-400 dari Rusia  sehingga program kerjasama memproduksi pesawat tempur F-35 dari Turki dihentikan oleh AS.

Komentar

Yang lain