Turki Menangkap Puluhan Tersangka ISIS

(VOVWORLD) - Pasukan-pasukan keamanan Turki baru saja menangkap 36 tersangka yang terkait dengan organisasi teroris yang menamakan diri sebagai ISIS.
Turki Menangkap Puluhan Tersangka ISIS - ảnh 1Polisi Turki menangkap para tersangka ISIS di Adana (Foto: AFP/VNA)

Aktivitas-aktivitas penangkapan dilaksanakan di 4 provinsi di Turki. Dalam satu artikel yang dimuat di medsos pada Minggu (21 April), Menteri Dalam Negeri Turki, Ali Yerlikaya mengatakan bahwa para tersangka yang baru saja ditangkap telah beraktivitas di ISIS, memberikan pasokan dan bantuan untuk kelompok ini. Kepolisian juga telah menyita banyak senjata berburu dan pistol tanpa izin.

Turki telah memasukkan ISIS ke dalam daftar organisasi-organisasi teroris sejak tahun 2013, bersamaan dengan itu menuduh ISIS melaksanakan serentetan serangan yang berdarah di Turki sejak tahun 2015.

Komentar

Yang lain