Utusan Khusus AS melaporkan tentang hasil Pertemuan Puncak AS-RDRK di depan Kongres

(VOVWORLD) - Utusan Khusus Amerika Serikat (AS) urusan masalah Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK), Stephen Biegun, pada Selasa (05 Maret), di depan Komite Hubungan Luar Negeri dari Senat AS melaporkan hasil Pertemuan Puncak antara Presiden AS, Donald Trump dengan Pemimpin RDRK, Kim Jong-un yang baru-baru ini diadakan di Vietnam.

Dia telah menyampaikan secara terinci tentang perkembangan-perkembangan di pertemuan puncak tersebut serta langkah-langkah selanjutnya dalam upaya diplomatik. Setelah meninggalkan ruangan sidang, dia telah menolak menjawab pertanyaan-pertanyaan wartawan Kantor Berita “Yonhap” tentang rencana apakah Anda akan melakukan kunjungan ke Pyong Yang pada waktu mendatang atau tidak?”.

Sebelumnya, pada Senin (04 Maret), Menteri Luar Negeri (Menlu) AS, Mike Pompeo telah berharap supaya cepat mengirim satu kelompok kerja ke RDRK pada pekan-pekan mendatang.

Komentar

Yang lain