UU mengenai Badan Usaha (Amandemen): Melakukan Reformasi Secara Kuat, Meningkatkan Kualitas Lingkungan Bisnis Vietnam

(VOVWORLD) - Dalam perbahasan di auditorium tentang Rancangan Undang-Undang (RUU) mengenai Badan Usaha (amandemen), pada Rabu sore (20/11), para anggota Majelis Nasional (MN) menganggap bahwa usaha merevisi UU mengenai Badan Usaha untuk melembagakan haluan dan kebijakan Partai, menjamin kesinkronan sistem perundang-undangan; mengatasi kesulitan dan problematik dalam proses melaksanakan hukum.
UU mengenai Badan Usaha (Amandemen): Melakukan Reformasi Secara Kuat, Meningkatkan Kualitas Lingkungan Bisnis Vietnam - ảnh 1 Vu Tien Loc, anggota MN Provinsi Thai Binh berbicara di depan sesi perbahasan tersebut (Foto: VOV)

Mai Hong Hai, anggota MN Kota Hai Phong mengatakan: “Dalam membuat UU mengenai Badan Usaha perlu menangani secara bersamaan dua target ialah penyelenggaraan Negara tentang bisnis dan menciptakan lingkungan investasi dan bisnis yang kondusif untuk perkembangan badan usaha. Melihat kembali waktu 30 tahun memberlakukan dan melaksanakan beberapa UU mengenai Badan Usaha, setiap kali merevisi UU mengenai Badan Usaha berarti memberikan arus angin baru untuk mendorong produksi dan binsis”.

Sementara itu, Vu Tien Loc, anggota MN Provinsi Thai Binh menilai: RUU mengenai Badan Usaha (amandemen) akan menciptakan syarat yang kondusif bagi pembentukan dan pendaftaran badan usaha; mengurangi biaya dan waktu dalam mulai melakukan bisnis. Bersamaan itu, dia meminta supaya memasukkan bentuk Kepala Keluarga Bisnis ke dalam RUU mengenai Badan Usaha.

Juga pada sesi perbahasan tersebut, para anggota MN memberikan pendapat terhadap isi-isi yang masih mengalami perbedaan tentang bidang bisnis yang bersyarat dan syarat melakukan bisnis; menjamin investasi, melindungi kepentingan para investor karena ini merupakan faktor penting dalam menyerap investasi, khususnya investasi asing.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain