Vietnam akan mengurangi tempat- tempat yang rumit tentang narkotika dan prostitusi

(VOVworld) – Demikian salah satu tugas yang dikeluarkan dalam konferensi nasional untuk mengevaluasikan pekerjaan Komite Nasional utusan pencegahan dan pemberantasan AIDS, narkotika dan prostitusi tahun 2013 dan menggelarkan tugas tahun 2014 yang berlangsung pada Jumat pagi, (10 Januari).

Vietnam akan mengurangi tempat- tempat yang rumit tentang narkotika dan prostitusi - ảnh 1

Deputi Perdana Menteri Nguyen Xuan Phuc berpidato di depan konferensi
(Foto: internet)

Ketika berbicara di depan konferensi tersebut, Deputi Perdana Menteri Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, Ketua Komite Nasional urusan pencegahan dan pemberantasan AIDS, narkotika dan prostitusi menekankan bahwa pada tahun 2014, Komitenya mengarah kuat kepada komunitas, bersandar pada komunitas untuk mengerahkan kekuatan dari seluruh sistim politik dan seluruh rakyat untuk ikut serta dalam pekerjaan mencegah dan memberantas AIDS, narkotika dan prostitusi. Beliau meminta kepada pasukan keamanan publik, kejaksaan rakyat dan pengadilan rakyat berbagai tingkat supaya memperkuat pekerjaan investigasi, penuduhan dan pengadilan semua pelanggaran terhadap undang-undang tentang pencegahan narkotika dan prostitusi. Kementerian Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Cacad dan Sosial Vietnam berkoodinasi dengan semua kementerian dan daerah untuk menggelarkan rancangan pembaruan pekerjaan menyembuhkan ketagihan narkotika. Komite Rakyat semua provinsi perbatasan melaksanakan secara efektif semua program, permufakatan dan MoU tentang pencegahan dan pemberantasan narkotika, berfokus melakukan kerjasama memberantas jual-beli dan pengangkutan narkotika lewat garis perbatasan./.

Komentar

Yang lain