Vietnam –Australia Terus Pertahankan Kerja Sama Pertahanan secara Efektif
(VOVWORLD) - Menteri Pertahanan (Menhan), Jenderal Phan Van Giang pada Senin sore (8 November) telah melakukan pembicaraan telepon dengan Menhan Australia, Peter Dutton.
Jenderal Phan Van Giang berbicara pada pembicaraan telepon tersebut (Foto: VNA) |
Pada pembicaraan telepon tersebut, Menhan Phan Van Giang menekankan bahwa meskipun terkena dampak wabah Covid-19, Vietnam dan Australia tetap secara permanen mempertahankan dan mendorong hubungan kemitraan strategis antara dua negara pada umumnya dan hubungan kerja sama pertahanan pada khususnya; percaya bahwa hasil pembicaraan telepon tersebut akan terus memperluas lebih lanjut hubungan kerja sama pertahanan antara dua negara. Menhan Phan Van Giang menginginkan agar Australia terus membantu Vietnam dalam kegiatan-kegiatan kesehatan dan memberikan bantuan terhadap tim pasukan zeni penjaga perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa. Pada pihaknya, Menhan Australia mengatakan bahwa Australia terus memindahkan Rumah Sakit Lapangan tingkat 2 Vietnam ke Misi Penjaga Perdamaian pada 2022 dan pasukan-pasukan di tahun-tahun mendatang jika kondisinya memungkinkan; berterima kasih kepada Vietnam atas dukungannya dalam meningkatkan hubungan Asosiasi Negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) – Australia
Dua menteri menegaskan bahwa di waktu mendatang, dua pihak terus mempertahankan kerja sama pertahanan secara efektif, terutama di bidang-bidang mempertahankan mekanisme-mekanisme konsultasi, dialog, membahas pengalaman kerja sama tentang angkatan laut, angkatan udara, angkatan darat, kedokteran militer, mengatasi akibat perang, memperluas kerja sama di bidang-bidang industri pertahanan dan keamanan siber.