Vietnam –Australia Terus Pertahankan Kerja Sama Pertahanan secara Efektif

(VOVWORLD) - Menteri Pertahanan (Menhan), Jenderal Phan Van Giang pada Senin sore (8 November) telah melakukan pembicaraan telepon dengan Menhan Australia, Peter  Dutton. 
Vietnam –Australia Terus Pertahankan Kerja Sama Pertahanan secara Efektif - ảnh 1Jenderal Phan Van Giang berbicara  pada pembicaraan telepon tersebut (Foto: VNA)

Pada pembicaraan telepon tersebut, Menhan Phan Van Giang menekankan bahwa meskipun terkena dampak wabah Covid-19, Vietnam dan Australia tetap secara permanen mempertahankan dan mendorong hubungan kemitraan strategis antara dua negara pada umumnya dan hubungan kerja sama pertahanan pada khususnya;  percaya bahwa hasil pembicaraan telepon tersebut akan terus memperluas lebih lanjut hubungan kerja sama pertahanan antara dua negara. Menhan Phan Van Giang menginginkan agar Australia terus membantu Vietnam dalam kegiatan-kegiatan kesehatan dan memberikan bantuan terhadap tim pasukan zeni penjaga perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa. Pada pihaknya, Menhan Australia mengatakan bahwa Australia terus memindahkan Rumah Sakit Lapangan tingkat 2 Vietnam ke Misi Penjaga Perdamaian pada 2022 dan pasukan-pasukan di tahun-tahun mendatang jika kondisinya memungkinkan; berterima kasih kepada Vietnam atas dukungannya dalam meningkatkan hubungan Asosiasi Negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) – Australia

Dua menteri menegaskan bahwa di waktu mendatang, dua pihak terus mempertahankan kerja sama pertahanan secara efektif, terutama di bidang-bidang mempertahankan mekanisme-mekanisme konsultasi, dialog, membahas pengalaman kerja sama tentang angkatan laut, angkatan udara, angkatan darat, kedokteran militer, mengatasi  akibat perang, memperluas kerja sama di bidang-bidang industri pertahanan dan keamanan siber.

Komentar

Yang lain