Vietnam berbagi pengalaman tentang politik-politik perkembangan pasca Covid-19
(VOVWORLD) - Duta Besar (Dubes) Vietnam untuk India, Pham Sanh Chau, pada Kamis (7/5), menghadiri lokakarya online dengan tema: “Politik-politik perkembangan pasca Covid-19”.
Lokakarya online dengan tema: “Politik-politik perkembangan pasca Covid-19” (Foto: VOV) |
Ketika berbicara di depan lokakarya ini, Dubes Pham Sanh Chau berbagi beberapa pengalaman Vietnam dalam mencegah dan menanggulangi pandemi Covid-19. Dia memberitahukan bahwa Vietnam telah berhasil dalam “perang pertama” terhadap Covid-19 ketika jumlah kasus yang dinyatakan sudah sembuh menduduki hampir 90% dan tanpa ada kematian. Untuk mencapai hasil tersebut, Pemerintah dan rakyat Vietnam telah bersatu hati dalam melaksanakan langkah-langkah mengisolasikan kawasan wabah dan melakukan isolasi untuk mencegah pandemi.
Dubes Pham Sanh Chau juga memberitahukan bahwa Perdana Menteri Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Sabtu (9/5), akan melakukan temu kerja langsung, memberikan penjelasan dan memacu badan-badan usaha. Menurut Bank Dunia, bersama dengan Tiongkok dan India, Vietnam akan menjadi salah satu di antara negara-negara yang mengalami pemulihan kuat pasca pandemi Covid-19.