(VOVworld) – Kontes Ketrampilan Sedunia ke-42 telah dibuka pada Selasa (2 Juli) di Republik Federasi Jerman. Cao Van Sam, Wakil Kepala Direktorat Jenderal Pendidikan Kejuruan Vietnam memberitahukan bahwa pada tahun ini, Vietnam mengirim 13 kontestan untuk berpartisipasi pada 12 kejuruan yaitu: memasak, jasa restauran, membangun tembok, menegel dinding dan lantai, teknologi feisyen, merancang website, solusi perangkat lunak teknologi informasi, pipa air leideng, listrik dingin, elektromesin, elektronik, pertukangan kayu sipil.
Rombongan Vietnam
(Foto: canthotv.vn)
Mereka adalah para kontestan yang punya ketrampilan tinggi dan berpengalaman, pernah berpartisipasi pada banyak kontes tingkat provinsi, kota dan kontes antar-negara ASEAN. Kontes ketrampilan sedunia tahun 2013 merupakan kontes ketrampilan yang paling besar selama ini dengan partisipasi dari kira-kira 1.000 kontestan dari 65 negara dan teritorial dalam 46 cabang kejuruan. Kontes ini berlangsung sampai 6 Juli dan acara penutupan dan pemberian medali kepada para pemenang akan diadakan pada Minggu malam (7 Juli)./.