Vietnam dan Aljazair memperkuat kerjasama bilateral
(VOVWORLD) - Dalam rangka Persidangan ke-11 Komisi Antar-Pemerintah (UBLCP) Vietnam-Aljazair, di Aljir, Ibukota Aljazair, pada Senin sore (27/11), Menteri Pembangunan Vietnam, Pham Hong Ha, Ketua Sub-Komisi, Kepala rombongan kerja UBLCP Vietnam telah melakukan temu kerja dengan Menteri Industri dan Pertambangan Aljazair, Youcef Yousfi.
Menteri Pembangunan Vietnam, Pham Hong Ha bertemu dengan Menteri Perumahan, Perancangan dan Perkotaan Aljazair, Abdelwahid Temmar (Foto: Tan Dat) |
Pada temu kerja tersebut, dua fihak meminta supaya menciptakan mekanisme baru dan dasar hukum yang mantap sebagai fundasi mendorong hubungan kerjasama bilateral Vietnam-Aljazair di bidang-bidang seperti politik, kerjasama perdagangan, budaya, kesehatan, pertahanan dan sebagainya. Menteri Youcef Yousfi memberikan rekomendasi bahwa setelah persidangan ke-11 UBLCP, Vietnam dan Aljazair supaya membentuk Kelompok kerja urusan bidang industri dan pertambangan untuk mendorong hasil-guna kerjasama bilateral pada waktu mendatang. Menteri Pham Hong Ha berharap supaya pada waktu mendatang, dua negara memperkuat pertukaran dan berbagi pengalaman dalam proses pengembangan dan pembaruan; Vietnam akan mengirim para pakar hukum kepada Aljazair untuk membantu Aljazair dalam perundingan masuk WTO; memperkuat kerjasama dan berbagi pengalaman di bidang pertanian, perumahan di kota, menyepakati haluan tentang pengembangan dan perluasan kerjasama di bidang pariwisata dan kesehatan.