Vietnam dan Federasi Rusia sepakat memperkuat kerjasama bilateral

(VOVWORLD) - Deputi Perdana Menteri (PM), Menteri Luar Negeri (Menlu) Vietnam, Pham Binh Minh, pada Jumat sore (29 Mei), telah mengadakan pembicaraan telepon dengan Menlu Rusia, Sergei Lavrov. 
Vietnam dan Federasi Rusia sepakat memperkuat kerjasama bilateral - ảnh 1 Deputi PM, Menlu Vietnam, Phạm Binh Minh (Sumber: Kemlu Vietnam)

Pada pembicaraan telepon tersebut, kedua pihak sepakat terus berkoordinasi erat untuk mendorong kegiatan-kegiatan hubungan luar negeri dari pimpinan senior dua negara pada waktu mendatang dan memperkuat kerjasama bilateral. Kedua pihak menyepakati langkah-langkah mengendalikan wabah Covid-19, berkomitmen membantu warga negara dua negara dan berkoordinasi untuk tepat waktu menangani masalah-masalah yang muncul. Rusia mengapresiasi pengalaman Vietnam dalam mencegah dan memberantas wabah Covid-19 dan menyatakan bahwa ini merupakan pengalaman bernilai yang perlu diberbagikan oleh kedua pihak.

Kedua pemimpin tersebut juga membahas kerjasama antara dua negara di Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa, membahas masalah-masalah seperti Suriah, Libia, Iran, Sudan, Sudan Selatan dan sebagainya.

Komentar

Yang lain