Vietnam dan Italia sedang mengalami periode yang paling baik dalam hubungan Kemitraan Setrategis

(VOVWORLD) - Hubungan antara Vietnam dan Italia sedang mengalami periode yang paling baik sejak penggalangan hubungan diplomatik dua negara pada tahun 1973.

Demikian ditegaskan oleh Duta Besar (Dubes) Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Vietnam untuk Italia, Cao Chinh Thien ketika menjawab interviu wartawan Kantor Berita Vietnam sehubungan dengan peringatan ultah ke-45 penggalangan hubungan diplomatik antara dua negara (23/03/1973-23/03/2018).

Vietnam dan Italia sedang mengalami periode yang paling baik dalam hubungan Kemitraan Setrategis - ảnh 1 Dubes Vietnam untuk Italia, Cao Chinh Thien menjawab interviu (Foto: Duc Hoa/VNA)

Menurut Dubes Cao Chinh Thien, selama 5 tahun ini, setelah menggalang hubungan kemitraan strategis, dua negara telah mencapai banyak prestasi penting yang dimanifestasikan melalui pertukaran positif delegasi-delegasi tingkat tinggi untuk memperdalam lebih lanjut lagi hubungan dan pengertian satu sama lain. Pada semua kontak, para pemimpin senior Italia menegaskan tekad mendorong hubungan kerjasama di banyak segi dengan Vietnam, menganggap Vietnam sebagai negeri prioritas dalam pengembangan hubungan di kawasan Asia Tenggara dan merupakan destinasi bagi badan-badan usaha Italia dari sekarang sampai tahun 2020. Di bidang ekonomi, Vietnam telah menjadi partner yang paling besar bagi Italia di kalangan negara-negara ASEAN, bersamaan itu, semakin ada banyak badan-badan usaha Italia di berbagai bidang produksi memperhatikan dan ingin melakukan investasi di Vietnam. Di samping perjanjian-perjanjian kerjasama yang sudah ditandatangai antara kementerian dan instansi, berbagai daerah, provinsi serta kota Vietnam dan Italia telah dan sedang menggelarkan perjanjian-perjanjian kerjasama di banyak bidang dan mencapai banyak prestasi yang positif.

Untuk menaikkan hubungan antara dua negara ke ketinggian baru, Dubes Cao Chinh Thien menyatakan bahwa selain mekanisme-mekanisme kerjasama efektif yang pernah ada, kedua fihak perlu membentuk kanal-kanal kerjasama seperti kerjasama antara badan-badan usaha kecil dan mikro, memberikan bantuan dalam mencari tahu dan memperluas pasar ekspor dari badan-badan usaha ini di masing-masing negara, terus menyosialisasikan kebudayaan dan pariwisata, memperkuat kerjasama ilmu pengetahuan, pendidikan dan temu pergaulan rakyat atas dasar mengkonektivitaskan perhatian dan kebutuhan yang sungguh-sungguh di masing-masing fihak.

Komentar

Yang lain