Vietnam dan Laos siap mengadakan sidang Komite Antar Pemerintah

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Selasa sore (17/11), di Kota Ha Noi, memimpin sidang dengan berbagai kementerian dan instansi terkait untuk meninjau situasi kerja sama antara dua negara Vietnam dan Laos, dan mempersiapkan sidang ke-43 Komite Antar Pemerintah Vietnam-Laos yang direncanakan diadakan pada awal Desember 2020 di Kota Ha Noi.

Vietnam dan Laos siap mengadakan sidang Komite Antar Pemerintah - ảnh 1PM Nguyen Xuan Phuc memimpin sidang tersebut (Foto: VNA) 

Pada sidang ini, PM Nguyen Xuan Phuc menegaskan bahwa berdasarkan kebijakan konsekuen, Vietnam selalu menghargai dan mengutamakan hubungan istimewa dengan Laos. Semua kementerian dan instansi perlu aktif melaksanakan kesepakatan dan perjanjian kerja sama antara dua negara, di antaranya ada kesepakatan-kesepakatan yang dicapai dalam kunjungan di Vietnam yang dilakukan PM Laos pada Juli dan Agustus 2020. Bersamaan itu berfokus merekomendasikan dan menyusun orientasi kerja sama antara dua negara di tahap mendatang, menciptakan motivasi bagi hubungan Vietnam-Laos untuk memperhebat hubungan ini menurut arah efektif dan substantif, mengembangkan secara kuat keuntungan relatif dan bisa memanfaatkan sumber-sumber daya dari luar.

PM Nguyen Xuan Phuc membimbing semua kementerian, instansi, dan pemerintahan daerah untuk bertekad melaksanakan proyek-proyek kerja sama titik berat antara dua negara, bersamaan itu berupaya melakukan persiapan dengan baik guna menjamin keberhasilan sidang ke-43 Komite Antar Pemerintah Vietnam-Laos. Di antaranya, berupaya menyelesaikan naskah-naskah kerja sama yang penting seperti Strategi kerja sama ekonomi, kebudayaan, pendidikan, sains-teknologi Vietnam-Laos periode 2021-2030 dan Perjanjian Kerja Sama Bilateral Vietnam-Laos periode 2021-2025 untuk ditandatangani secara tepat waktu sehubungan dengan kesempatan ini, menciptakan fondasi dan orientasi guna mendorong hubungan Vietnam-Laos terus berkembang kuat, demi kepentingan rakyat dua negeri, demi perdamaian, kerja sama, dan perkembangan di kawasan dan dunia.

Komentar

Yang lain