Vietnam dan Prancis Perkuat Kerja Sama dari Parlemen sampai Daerah

(VOVWORLD) - Pada Senin sore (7 Oktober) waktu lokal, dalam rangka kunjungan resmi di Republik Prancis, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Presiden To Lam telah melakukan pertemuan dengan Ketua Majelis Tinggi Prancis, Gerard Larcher.
Vietnam dan Prancis Perkuat Kerja Sama dari Parlemen sampai Daerah - ảnh 1Sekjen, Presiden To Lam melakukan pertemuan dengan Ketua Majelis Tinggi Prancis, Gerard Larcher. Foto: VNA

Untuk memperkuat kerja sama tentang ekonomi, perdagangan dan investasi, Sekjen, Presiden To Lam meminta Parlemen Prancis supaya segera meratifikasi Perjanjian Proteksi Investasi Vietnam-Uni Eropa (EVIPA), mendukung Komisi Eropa (EC) untuk segera mencabut “kartu kuning” terhadap hasil perikanan Vietnam. Dia juga mengapresiasi perhatian maupun sumbangan yang diberikan Majelis Tinggi Prancis dalam menghubungkan daerah-daerah dua negara.

Pada pihaknya, Ketua Parlemen Prancis menyepakati rekomendasi-rekomendasi Sekjen, Presiden To Lam tentang pendorongan kerja sama antara badan-badan legislatif dua negara; berkoordinasi secara erat dan saling mendukung di forum-forum antarparlemen di kawasan dan dunia.

Vietnam dan Prancis Perkuat Kerja Sama dari Parlemen sampai Daerah - ảnh 2Sekjen, Presiden To Lam, Ketua Majelis Tinggi Prancis, Gerard Larcher dan para utusan memfoto bersama. Foto: VNA

Ketua Majelis Tinggi Gerard Larcher mengapresiasi upaya-upaya Vietnam dalam transformasi perikanan yang berkelanjutan. Tentang masalah Laut Timur, Sekjen, Presiden To Lam mengapresiasi hasil positif yang dicapai berbagai lokakarya dan laporan dari Majelis Tinggi Prancis tentang situasi Asia-Pasifik dan Laut Timur.

Dalam rangka kunjungan resmi di Republik Prancis, Sekjen, Presiden To Lam juga telah melakukan pertemuan dengan Ketua Parlemen Prancis, Yael Braun-Pivet; melakukan kunjungan resmi di Markas Besar UNESCO di Paris (Ibu kota Prancis) dan melakukan temu kerja dengan Audrey Azoulay, Direktur Jenderal UNESCO.

Komentar

Yang lain