Vietnam Hadiri Konfensi SOM ASEAN+3, KTT Asia Timur, Forum Regional ASEAN

(VOVWORLD) - Untuk melanjutkan rantai Konferensi Pejabat Senior Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (SOM ASEAN), dari tgl 07 hingga tgl 08 Juni, di Vientiane, Ibukota Laos, Deputi Menteri Luar Negeri (Menlu) Do Hung Viet, Kepala SOM ASEAN Vietnam, telah menghadiri Konferensi SOM ASEAN+3, Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Timur (EAS), dan Forum Regional ASEAN (ARF).

Semua konferensi tersebut telah meninjau kembali situasi kerja sama dan menyepakati orientasi pengembangan rangka-rangka terkait pada waktu mendatang.

Vietnam Hadiri Konfensi SOM ASEAN+3, KTT Asia Timur, Forum Regional ASEAN          - ảnh 1Kepala SOM ASEAN Vietnam, Do Hung Viet (Foto: VNA)

Ketika menyampaikan pidato di sidang-sidang tersebut, Deputi Menlu Do Hung Viet meminta negara-negara supaya memberikan prioritas untuk memperkokoh dan mengembangkan peranan kerangka-kerangka ASEAN+3, EAS, dan ARF dengan sentralitas ASEAN, memberikan kontribusi positif dalam menjamin lingkungan damai, aman, stabil, dan kondusif untuk mendorong kerja sama praktis, memanfaatkan dengan efektif semua motivasi pertumbuhan yang baru, turut mempersempit kesenjangan perkembangan, mengembangkan sub-kawasan, termasuk subkawasan Mekong, menuju ke pertumbuhan yang inklusif dan perkembangan yang berkesinambungan.

Selaku Pemimpin Bersama Sidang Kelompok setengah ARD tentang Pertolongan Bencana Alam (ISM-DR) tahap 7/2023-7/2026, Deputi Menlu Do Hung Viet telah berbagi bahwa rencana-rencana kegiatan akan digelar pada waktu mendatang, bersamaan itu mengumumkan beberapa kegiatan yang akan dipimpin bersama oleh Vietnam pada pertengahan semesta  masa bakti 2024-2025.

Komentar

Yang lain