Vietnam ikut serta dalam Pekan Raya Pameran Internasional tentang Farmasi dan Kesehatan 2018
(VOVWORLD) - Upacara pembukaan Pekan Raya Pameran Internasional tentang Farmasi dan Kesehatan 2018 (International Exhibition for Pharma and Healthcare - Iphex 2018). telah berlangsung pada Selasa (8/5), di New Delhi, Ibukota India.
Pekan Raya Pameran Internasional tentang Farmasi dan Kesehatan 2018 (Foto :VNA) |
Ini merupaklan salah satu di antara pekan-pekan raya pameran internasional yang paling besar di India di bidang kesehatan dan farmasi. Dengan dihadiri oleh kira-kira 600 badan usaha India dan Internasional, pekan raya pameran ini memajang dan memperkenalkan berbagai jenis produk, pesawat, alat, teknologi produksi obat-obatan dan alat kesehatan.
Pekan Raya tahun ini dihadiri oleh kira-kira 120 negara dan teritori, di antara-nya dengan bantuan Konsul Perdagangan Vietnam di India, Panitia Penyelenggara mengundang 20 badan usaha Vietnam yang beraktivitas di bidang obat-obatan, produk farmasi dan peralatan kesehatan untuk menghadiri event ini. Banyak peluang kerjasama telah terbuka dan diharapkan akan mencapai terobosan dalam kerjasama antara Vietnam dan India di bidang ini.