Vietnam Imbau Perlucutan Senjata Nuklir

(VOVWORLD) - Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) pada 27 September telah mengadakan sidang untuk memperingati 25 tahun hari pembukaan penandatanganan Traktat Pelarangan Uji Nuklir Menyeluruh (CTBT).

Vietnam Imbau Perlucutan Senjata Nuklir - ảnh 1Dubes Dang Dinh Quy (Foto: VOV di AS)

Pada sidang ini, Duta Besar (Dubes) Dang Dinh Quy, Kepala Perwakilan Tetap Vietnam di PBB, menekankan bahwa prestasi-prestasi Traktat CTBT yang dicapai karena komitmen dan upaya bersama komunitas internasional tentang pelarangan uji, nonproliferasi dan perlucutan senjata nuklir. Ia menegaskan kembali kebijakan Vietnam tentang nonproliferasi dan perlucutan senjata nuklir, menekankan bahwa Vietnam telah berpartisipasi dan melaksanakan secara penuh kewajiban sesuai konvensi-konvensi internasional, di antaranya Traktat Nonproliferasi Senjata Nuklir (NPT), Traktat Pelarangan Uji Nuklir Menyeluruh, Traktat Pelarangan Senjata Nuklir (TNPW), dan berbagai resolusi DK PBB terkait.

Dubes Dang Dinh Quy juga menegaskan hak negara-negara tentang penelitian, pengembangan, penggunaan energi nuklir demi tujuan damai, dan mengimbau penggunaan basis-basis data Organisasi Pelarangan Uji Nuklir Menyeluruh tentang pelaksanaan nonproliferasi dan perlucutan senjata nuklir, melayani perkembangan sosial-ekonomi.

Komentar

Yang lain