Vietnam, Laos, Kamboja, Myanmar memperkuat kerjasama menuju ke keuangan publik yang atransparan dan efektif

(VOVworld) – Pada Senin (17 Agustus) di kota Da Nang telah dibuka Konferensi internasional ke-6 antara negara-negara Vietnam, Laos, Kamboja dan Myanmar untuk bertukar pengalaman dalam memutuskan, memeriksa dan mengawasi anggaran keuangan, menuju ke keuangan publik yang efektif dan transparan.


Vietnam, Laos, Kamboja, Myanmar memperkuat kerjasama menuju ke keuangan publik yang atransparan dan efektif - ảnh 1
Konferensi tersebut
Foto : VOV

Ketika berbicara pada upacara pembukaan Konferensi ini, Doktor Phung Quoc Hien, Ketua Komisi Keuangan dan Anggaran Keuangan Majelis Nasional (MN) Vietnam menekankan bahwa Vietnam, Laos, Kamboja dan Myanmar merupakan perekonomian berkembang, selangkah demi selangkah melakukan integrasi pada perekonomian global. MN Vietnam mempunyai 3 fungsi dasar yalah membuat undang-undang dasar, undang-undang, melaksanakan pegawasan tertinggi terhadap aktivitas negara . Diantaranya, keputusan dan pengawasan bidang anggaran keuangan menjadi isi penting dan berpengaruh terhadap aktivitas perekonomian. Peningkatan kualitas dalam memutuskan dan mengawasi bidang keuangan, anggaran keuangan akan meningkatkan kualitas dan efektivitas penggunaan sumber modal investasi, sumber pengeluaran dari anggaran keuangan negara dan meningkatkan efektivitas penggunaan uang pajak rakyat. Dari situ, mengajukan arah dan orientasi pengembangan ekonomi secara tepat, turut membawa negara berintegrasi secara mendalam dan berkembang secara komprehensif dan berkesinambungan.

Dari 17 sampai 18 Agustus, konferensi ini berbahas tentang isi-isi : Pengalaman tentang penyusunan, tatalaksana, pemeriksaan, keuangan terhadap pelaksanaan anggaran keuangan negara, pengalaman dalam keputusan mengawasi anggaran keuangan negara yang mengarah ke keuangan publik yang transparan dan efektif.

Komentar

Yang lain