Vietnam memperhebat pengembangan pertanian secara berkesinambungan

(VOVworld) - Lokakarya dengan tajuk: “Mengembangkan rangkaian nilai pertanian secara berkesinambungan” telah diadakan di provinsi Ben Tre (Vietnam Selatan), Selasa pagi (1/12). Ketika berbicara di depan lokakarya ini, Ibu Nguyen Thi Kim Ngan, Wakil Ketua Majelis Nasional Vietnam mengatakan: Pada latar belakang restrukturisasi pertanian secara kuat untuk berpindah ke produksi modern, aman, berkesinambungan dan efektif, maka pembangunan dan pengembangan pola-pola produksi pertanian menurut rangkaian nilai merupakan pengarahan yang tepat. Dia mengatakan: “Vietnam siap menandatangani Perjanjian Kemitraan Trans Pasifik (TPP), Vietnam mempunyai banyak peluang yang baik untuk mengembangkan pertanian, tapi bersamaan itu juga harus menghadapi banyak tantangan dan pertanian sangat mudah rentan. Oleh karena itu,  sudah sampai waktunya  Vietnam tidak bisa terhindar,  dan harus berupaya keras untuk  bisa eksis dan berkembang, perlu mencari solusi bagi pertanian yang berkesinambungan dan cara yang sebaik-baiknya untuk melaksanakan secara efektif rangkaian nilai dalam produksi, pengolahan, pamasaran produk pertanian, kehutanan dan perikanan”.



Vietnam memperhebat pengembangan pertanian secara berkesinambungan - ảnh 1
Nguyen Thi Kim Ngan, Wakil Ketua Majelis Nasional Vietnam 
berbicara di depan  lokakarya tersebut
(Foto: vov.vn)

Lokakarya ini berfokus menganalisis, dan memberikan penilaian tentang pemberlakuan dan pelaksanaan kebijakan, dan solusi untuk membantu pengembangan rangkaian nilai pertanian, mempelajari berbagai metode dan pola rangkaian nilai dalam pertanian dewasa ini, dan merekomendasikan pengarahan dan menemukan keterbatasan untuk cepat melakukan langkah-langkah mengatasinya, menggandakan pola  daya sebar di seluruh negeri.


Komentar

Yang lain