Vietnam memperkuat kerjasama dan Jepang dan Republik Czech dalam mencegah dan menanggulangi wabah Covid-19

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Senin (23/3), telah mengirim surat kepada PM Jepang, Abe Shinzo untuk berbagi semua kesulitan dan kerugian yang telah diakibatkan wabah Covid-19 terhadap rakyat Jepang dan meminta supaya memperkuat kerjasama mencegah dan menanggulangi wabah ini. 
Vietnam  memperkuat kerjasama  dan Jepang dan Republik Czech dalam mencegah dan menanggulangi wabah Covid-19 - ảnh 1Warga  di Tokyo, Ibukota Jepang memakai masker untuk mencegah penularan virus SARS-CoV-2. (Foto: Kyodo)

Dengan semangat hubungan kemitraan strategis yang intensif dan ekstensif Vietnam – Jepang, selaku negara koordinator hubungan ASEAN – Jepang tahap 2018-2021, Ketua ASEAN 2020 dan Anggota Tidak Tetap Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa masa bakti 2020-2021, PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada kedua negara supaya terus melakukan koordinasi erat untuk mengembangkan secara kuat hubungan ASEAN-Jepang, mendorong secara efektif hubungan kerjasama Vietnam – Jepang di bidang-bidang seperti politik, diplomatik, investasi, perdagangan, temu pergaulan rakyat dan sebagainya, serta di forum-forum internasional dan regional.

Pada hari yang sama, PM Nguyen Xuan Phuc melakukan pembicaraan telepon dengan PM Czech, Andrej Babis untuk membahas beberapa langkah kerjasama dalam mencegah dan menanggulangi wabah Covid-19. Pada pembicaraan telepon ini, PM Czech menilai tinggi upaya Vietnam dan menginginkan agar dua negara tukar-menukar informasi, memperkuat kerjasama mencegah dan menanggulangi wabah Covid-19.

PM Nguyen Xuan Phuc menekankan: Vietnam bersedia melakukan kerjasama dengan Czech dan semua mitra untuk mencegah dan menanggulangi wabah ini, meminta kepada Pemerintah Czech supaya terus menciptakan syarat yang kondusif bagi komunitas orang Vietnam untuk menstabilkan kehidupan dan menjamin semua persyaratan yang perlu untuk mencegah dan menanggulangi wabah Covid-19.

Komentar

Yang lain