Vietnam Menegaskan Komitmen Penguatan Bantuan Kemanusiaan untuk Selamatkan Warga di Daerah-Daerah yang Menjumpai Kesulitan

(VOVWORLD) - Dari tanggal 25 sampai 27 Juni, Dewan Sosial-Ekonomi Perserikatan Bangsa-Bangsa (ECOSOC), mengadakan sidang tentang masalah-masalah kemanusiaan dengan tema: “Mengutamakan manusia ketika menghadapi konflik dan perubahan iklim: memperkuat bantuan kemanusiaan dan menghormati hukum kemanusiaan internasional, dan mendorong efektivitas, kreativitas dan mitra”.
Vietnam Menegaskan Komitmen Penguatan Bantuan Kemanusiaan untuk Selamatkan Warga di Daerah-Daerah yang Menjumpai Kesulitan - ảnh 1Panorama sidang tersebut (Foto: Wartawan VOV di AS)

Pada sidang tersebut, Duta Besar Dang Hoang Giang, Kepala Perwakilan Tetap Vietnam di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menyatakan keprihatinan atas meningkatnya krisis kemanusiaan di seluruh dunia sehingga membuat jutaan orang harus menghadapi kesulitan, sementara itu pendekatan dan pengangkutan bantuan kemanusiaan mengalami banyak hambatan. Guna menangani tantangan-tantangan ini, Vietnam mengimbau untuk mematuhi Piagam PBB dan menghormati hukum internasional, di antaranya ada hukum kemanusiaan internasional. Negara-negara juga perlu memperkuat tindakan iklim untuk mencegah musibah-musibah akibat perubahan iklim dan akibat-akibat kemanusiaan yang bisa terjadi melalui pembentukan sistem peringatan lebih awal dan memperkuat kemampuan bertahan dengan partisipasi dari komunitas-komunitas di daerah.

Duta Besar Dang Hoang Giang juga menegaskan bahwa selama ini, Vietanm telah ikut serta secara aktif dalam upaya-upaya bantuan kemanusiaan internasional, di antaranya ada situasi di Jalur Gaza, Ukraina, Myanmar dan akan terus membantu warga yang terkena dampak krisis kemanusiaan di seluruh dunia.

Komentar

Yang lain