Vietnam mengembangkan secara berkesinambungan hutan keasinan
(VOVworld) – Vietnam dari 1994 sampai sekarang melalui proyek “Menanam hutan keasinan- Memitigasi resiko dan musibah” telah berhasil menanam 24 000 Ha hutan keasinan, menjaga kira-kira 100 kilometer bendungan pantai.
Demikian informasi yang dikeluarkan pada Lokakarya dengan tema: “Memperkuat pekerjaan pengelolaan dan pengembangan secara berkesinambungan hutan keasinan” yang berlangsung pada Selasa pagi (6/12) di propinsi Ninh Binh. Proyek tersebut dijalankan secara terus-menerus dari 1994 sampai sekarang dengan biaya sebanyak kira-kira 11 juta dolar Amerika Serikat, digelarkan di 10 propinsi dan kota.
Selain itu, proyek tersebut juga menanam 103 Ha pohon bamtu untuk melindungi bendungan di tepian sungai dan kira-kira 400 Ha pohon cemara untuk menjaga daerah pantai dan lain-lain…Vietnam adalah salah satu diantara negara-negara yang menderita dampak berat karena perubahan iklim, oleh karena itu, pekerjaan menjaga, memulihkan dan mengembangkan sistem hutan pantai teramat perlu.
Pekerjaan memasyarakatkan investasi untuk melindungi, mengembangkan dan menggunakan hutan daerah pantai tidak hanya mengurangi investasi dari anggaran keuangan Negara, melainkan juga berkaitan dengan kepentingan dan tanggung jawab komunitas dalam menjaga dan mengembangkan hutan di daerah pantai.