Vietnam menghadiri Forum perdagangan Asia-Pasifik di Meksiko

(VOVworld) – Di negara bagian Queretaro, Meksiko, Duta Besar Vietnam di Meksiko, Le Linh Lan dan wakil dari negara-negara India, Filipina, Tiongkok, Australia, Republik Korea, Indonesia, Thailand, Malaysia, Singapura, New Zealand dan Peru menghadiri Forum perdagangan Asia-Pasifik dan melakukan temu pergaulan dengan para wirausaha negara tuan rumah.



Vietnam menghadiri Forum perdagangan Asia-Pasifik di Meksiko - ảnh 1
Forum perdagangan Asia-Pasifik
(Foto : baomoi.com)


Pada forum ini, Duta Besar Le Linh Lan menyampaikan referat dengan tema “Melakukan regionalisasi pasar, faktor perkembangan ekonomi internasional”, diantaranya menekankan 2 blok ekonomi yang bersangkutan dengan Vietnam yaitu ASEAN dan Perjanjian Kemitraan trans Pasifik (TPP). Dia menyatakan bahwa kalau ditandatangani maka TPP akan menciptakan kawasan perdagangan yang paling besar di dunia dengan populasi sebanyak 800 juta orang. Oleh karena itu, TPP diharapkan mendatangkan kesempatan besar bagi Vietnam, mengkonektivitaskan perekonomian Vietnam dengan Meksiko dan negara-negara anggota yang lain. Sekarang Vietnam dan Meksiko sedang melakukan perundingan tentang MoU kerjasama perdagangan dan industri, kerjasama di bidang pemeriksaan penyakit tumbuh-tumbuhan, ternak dan budidaya perikanan./.

Komentar

Yang lain