Vietnam menghadiri sidang pertama Dewan Pelaksana dari Dewan Parlemen Asia

(VOVWORLD) - Atas undangan Ketua Parlemen Kerajaan Kamboja, Samdech Heng Samrin dan Sekretaris Jenderal Aliansi Parlemen Asia (APA). M.H.Nejad  Hosseinian, delegasi Majelis Nasional  (MN) Vietnam yang dikepalai oleh Ha Ngoc Chien, anggota Komite Tetap MN, Ketua Dewan urusan Etnis menghadiri sidang tersebut yang berlangsung di Phnom Penh, Ibukota Kamboja dari 1-4 Oktober.
 Vietnam menghadiri sidang pertama Dewan Pelaksana dari Dewan  Parlemen Asia - ảnh 1Sidang pertama Dewan Pelaksana dari Dewan  Parlemen Asia  (Foto: Koran Nhandan)

Delegasi Vietnam akan menghadiri semua aktivitas sidang ini, memberikan sumbangan pendapat kepada semua rancangan resolusi dan berbahas tentang  masalah-masalah yang berbeda dalam agenda di semua sesi perbahasan dari Komite Tetap tentang masalah-masalah politik; Komite Tetap tentang ekonomi dan perkembangan yang berkesinambungan; Komite Tetap tentang masalah-masalah sosial-budaya; Komite  Khusus tentang pembentukan Parlemen Asia; Komite Khusus tentang ketentuan keuangan dan personalia APA.

Dalam rangka sidang ini, Kepala delegasi Vietnam telah melakukan kunjungan kehormatan kepada Ketua Parlemen Kerajaan Kamboja, Heng Samrin, mengadakan pertemuan secara terpisah dengan beberapa delegasi India, Turki, Kamboja, Laos, Bhutan, Uni Emirat Arab. Sehubungan dengan kesempatan ini, delegasi Vietnam mengirim undangan kepada berbagai Parlemen untuk menghadiri Konferensi tahunan ke-26 Forum Parlemen Asia-Pasifik yang akan diadakan di Vietnam pada Januari  2018.

Komentar

Yang lain