Vietnam Mengimbau Semua Pihak di Haiti untuk Melakukan Dialog guna Menuju ke Solusi yang Komprehensif

(VOVWORLD) - Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB), pada Senin (5/10), telah melakukan sidang secara virtual untuk membahas situasi di Haiti dan kegiatan Kantor Koordinasi PBB di Haiti (BINUH). 
Vietnam Mengimbau Semua Pihak di Haiti untuk Melakukan Dialog guna Menuju ke Solusi yang Komprehensif - ảnh 1Dubes Dang Dinh Quy, Kepala Perwakilan Tetap Vietnam di PBB  (Foto: VOV)

Berbicara di sidang tersebut, Duta Besar (Dubes) Dang Dinh Quy, Kepala Perwakilan Tetap Vietnam di PBB mengimbau Pemerintah Haiti dan semua pihak yang bersangkutan untuk ikut serta pada dialog secara konstruktif guna menuju ke satu solusi yang komprehensif bagi Haiti. Ia menginginkan agar semua pihak berupaya lebih lanjut lagi untuk cepat mencapai kesepakatan politik tentang pembentukan Dewan Pemilihan Sementara; menyepakati cara dan waktu pemilihan, di antaranya menjamin ada wakil perempuan dan kalangan muda. Ia juga mengimbau PBB dan komunitas internasional untuk memperkuat bantuan terhadap Haiti tentang teknik dan langkah-langkah perlindungan pada periode yang sulit ini. Ia menyambut baik BINUH di Haiti yang telah melaksanakan langkah-langkah bantuan terhadap Haiti di waktu lalu, dan mendukung perpanjangan tugas BINUH di Haiti.

Komentar

Yang lain