Vietnam Menjadi Tuan Rumah Konferensi ke-41 Pengelola Lembaga Permasyarakatan Kawasan Asia-Pasifik

(VOVWORLD) - Pada Senin pagi (13 November), di Kota Hanoi, berlangsung konferensi ke-41 pengelola lembaga permasyarakatan kawasan Asia-Pasifik - Vietnam tahun 2023. Konferensi ini dihadiri lebih dari 200 utusan dari 25 negara, 3 organisasi internasional dan 18 lembaga diplomatik.

Dengan tema: “Menciptakan nilai humanis, kepercayaan dan persatuan dalam pekerjaan kepenjaraan”, konferensi tersebut fokus membahas lingkungan penahanan yang aman dan rezim perawatan medis bagi narapidana dengan gejala gangguan mental yang parah, gangguan perilaku, narapidana dengan masalah terkait narkoba dan narapidana penyandang disabilitas; langkah-langkah untuk mengurangi residivisme melalui program reintegrasi masyarakat sebelum dan sesudah narapidana menyelesaikan hukuman penjara, dan sebagainya.

Konferensi tersebut juga turut memperkuat kerja sama di bidang pengelolaan lembaga pemasyarakatan, pendidikan, rehabilitasi dan ketenagakerjaan, pendidikan kejuruan bagi narapidana; menghubungkan dan memperdalam hubungan kemitraan dengan negara-negara anggotanya.

Komentar

Yang lain