Vietnam Perkuat Kerja Sama dengan Jepang dan Australia
Anh Tuan, Manh Ha/VOV -  
(VOVWORLD) - Dalam rangka Konferensi Dewan Menteri Organisasi Kerja Sama dan Pembangunan (OECD) tahun 2024 yang berlangsung di Paris (Ibu kota Prancis), pada Jumat (3 Mei), Menteri Luar Negeri (Menlu) Vietnam, Bui Thanh Son melakukan pertemuan-pertemuan bilateral dengan Menlu Jepang, Kamikawa Yoko dan Menteri Bersama Perdagangan dan Produksi Australia, Tim Ayres.
Menlu Bui Thanh Son dan Menlu Jepang, Kamikawa Yoko (Foto: VOV) |
Dalam pertemuan dengan Menlu Jepang, Kamikawa Yoko, Menlu Bui Thanh Son meminta Jepang untuk memperhatikan penggencaran investasi, terus menggelar proyek-proyek kerja sama ekonomi di Vietnam untuk memperdalam lebih lanjut kerangka Kemitraan strategis yang komprehensif antara dua negara.
Pada pihaknya, Menlu Kamikawa Yoko menyambut baik peranan dan sumbangan positif dari Vietnam ketika memikul tanggung jawab penting selaku Ketua Bersama Program Asia Tenggara (SEARP) dari OECD (2022-2025); mendukung berbagai gagasan dan prioritas yang direkomendasikan Vietnam untuk mendorong kerja sama dengan OECD. Tentang hubungan bilateral, Menlu Yoko sepakat membantu Vietnam dalam pendidikan vokasi dan pengembangan sumber daya manusia.
Ketika berdiskusi dengan Menteri Perdagangan dan Produksi Australia, Tim Ayres, Menlu Bui Thanh Son meminta kedua pihak untuk segera menyempurnakan penyusunan Program aksi penggelaran kerangka Kemitraan strategis yang komprehensif Vietnam-Australia; terus memperdalam dan memperluas kerja sama di bidang-bidang: ekonomi, perdagangan, investasi, pertanian, dan memperluas kerja sama di bidang-bidang baru seperti ekonomi hijau, transformasi energi, dan transformasi digital.
Panorama pertemuan antara Menlu Bui Thanh Son dan Menteri Perdagangan dan Produksi Australia, Tim Ayres (Foto: VOV) |
Pada pihak Australia, Menteri Tim Ayres menegaskan untuk terus mendukung Vietnam memperkuat hubungan dengan OECD, sepakat melaksanakan proyek-proyek dalam MoU kerja sama antara Vietnam dan OECD, memanfaatkan sumber daya OECD untuk melayani penyusunan, penggelaran berbagai strategi dan kebijakan pengembangan sosial-ekonomi Vietnam.
Anh Tuan, Manh Ha/VOV