Vietnam sedang aktif menyelesaikan mekanisme, memenuhi tuntutan revolusi industri keempat

(VOVworld) – Pada konferensi tahunan Forum Ekonomi Dunia (WEF), di Davos, Swiss, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menghadiri sidang konferensi tentang “Manajemen yang kuat dalam revolusi industri keempat”.

Pada sidang dengan tema: “Manajemen kuat dalam revolusi industri keempat”, PM Nguyen Xuan Phuc menganggap bahwa Pemerintah semua negara perlu berupaya keras untuk menyelesaikan mekanisme, ketentuan dan kebijakan untuk memenuhi tuntutan perkembangan dari revolusi industri ke-4. Bersamaan itu memanfaatkan kesempatan dari revolusi industri ini untuk menangani masalah-masalah global seperti mengembangkan sumber energi baru, keamanan sumber air, pertanian organik yang berkesinambungan, menghadapi bencana alam, wabah penyakit dan perubahan iklim. PM Nguyen Xuan Phuc menekankan bahwa Vietnam sedang aktif menggelarkan kebijakan untuk merangsang usaha start-up, melakukan pembaruan kreatif, menghapuskan pagar rintangan, memperhebat penerapan teknologi informasi, membangun e-Gorvernment.

Vietnam sedang aktif menyelesaikan mekanisme, memenuhi tuntutan revolusi industri keempat - ảnh 1
PM Nguyen Xuan Phuc dan Presiden Ukraina, Petro Poroshenko
(Foto: Vietnam+)


Dalam kerangka konferensi tahunan WEF ini, PM Nguyen Xuan Phuc telah melakukan pertemuan dengan Presiden Ukraina, Petro Poroshenko; menerima Presiden Bank Standard Chartered dan CEO Grup Facebook; menerima Presiden urusan perdagangan dari Kantor Berita CNN.

Dalam pertemuan dengan Presiden Ukraina, Petro Poroshenko, PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada kedua negara supaya memperkuat kerjasama ekonomi, perdagangan, pendidikan-pelatihan, ilmu pengetahuan dan teknik dan kebudayaan. Preisden Ukraina, Petro Poroshenko menekankan bahwa Ukraina siap siaga mendorong kerjasama tentang bidang-bidang seperti ekonomi, perdagangan, pariwisata dan pertahanan.

Ketika menerima Persiden Bank Standard Chartered, Jose Vinals, PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada Bank Standard Chartered supaya berbagi pengalaman dan membantu bank-bank komersial Vietnam beraktivitas di pasar internasional.

Pada pertemuan dengan CEO Facebook, Cheryl Sandberg, PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada Facebook supaya memperkuat kerjasama dalam mengembangkan teknologi informasi di Vietnam. Pada fihaknya, CEO Facebook, Sandberg ingin membantu badan-badan usaha kecil dan menengah yang melakukan bisnis melalui Facebook dan sedang melakukan koordinasi dengan Kamar Industri dan Dagang Vietnam (VCCI) untuk merealisasikan bantuan-bantuan ini.

Ketika menerima Presiden urusan perdagangan dari perusahaan media CNN Internasional, Rani R.Raad, PM Nguyen Xuan Phuc menekankan bahwa Vietnam pasti akan menjadi destinasi yang atraktif bagi banyak kantor pemberitaan asing . Khususnya, pada tahun 2017, CNN beserta berbagai kantor pemberitaan dan media internasional disambut datang ke Vietnam untuk ikut membuat berita dan reportase tentang aktivitas-aktivitas penting pada tahun Forum Kerjasama Ekonomi Asia-Pafisik (APEC) tahun 2017 di Vietnam. 

Komentar

Yang lain