Vietnam siap masuk tahap perkembangan baru
(VOVWORLD) - Pada tahun 2018, sosok, posisi dan prestise Vietnam di gelanggang internasional dan regional meningkat ke satu ketinggian baru dan Vietnam siap masuk tahap perkembangan baru. Demikian ditegaskan Menteri Perencanaan dan Investasi Vietnam, Nguyen Chi Dung dalam interviu dengan wartawan Kantor Berita Vietnam tentang prospek ekonomi Vietnam pada tahun 2018.
Menteri Perencanaan dan Investasi Vietnam, Nguyen Chi Dung (Foto: VNA) |
Menurut Menteri Nguyen Chi Dung, latar belakang internasional akan mengalami banyak perkembangan yang rumit dan di luar dugaan, sehingga berpengaruh secara tidak kecil terhadap perekonomian Vietnam. Akan tetapi, di samping tantangan-tantangan, kesempatan –kesempatan terbesar ialah ancang yang kondusif dari ekonomi pada tahun 2017 akan dilanjutkan pada pada tahun 2018 dan tahun-tahun selanjutnya. Itulah hasil yang dicapai dalam proses reformasi, dari haluan-haluan dan garis politik yang tepat dari Partai Komunis dan Negara yang dilaksanakan selama ini telah diterjemahkan dalam kehidupan dan dikembangkan hasil-gunanya.
Menteri Nguyen Chi Dung menganggap bahwa untuk melaksanakan tugas dan solusi yang ditetapkan Pemerintah dan Perdana Menteri Pemerintah, perlu berfokus pada beberapa solusi penting seperti: cepat menguasai kesempatan dan menciptakan kesempatan baru; berinisiatif, luwes dalam mempertahankan kestabilan ekonomi makro dan sebagainya. Selain itu, perlu mengerahkan dan menggunakan secara berhasil-guna sumber daya dari sektor swasta, penduduk dan investor asing.
Seiring dengan itu ialah memperhebat konektivitas antara badan usaha dalam negeri dan badan usaha asing, membantu dan melengkapi satu sama lain untuk bersama-sama berkembang. Selain itu, perlu terus melakukan reformasi administrasi, memperbaiki lingkungan bisnis Vietnam dan sebagainya.