Vietnam terus mengirim nota memprotes Tiongkok kepada Sekjen PBB

(VOVworld) – Pada Jumat (6 Juni), di markas Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di kota New York (Amerika Serikat), Duta Besar, Kepala Perwakilan Tetap Vietnam di PBB, Le Hoai Trung terus mengirimkan nota kepada Sekretaris Jenderal PBB (Sekjen PBB), Ban Ki-moon.

Vietnam terus mengirim nota memprotes Tiongkok kepada Sekjen PBB - ảnh 1

Duta Besar Le Hoai Trung dan Sekjen PBB, Ban Ki-moon
(Foto: m.vietgiaitri.com)


Dalam nota tersebut, Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Vietnam terus menegaskan bahwa dengan menempatkan anjungan minyak Haiyang Shiyou 981 dan melakukan aktivitas secara tidak sah beserta dengan kapal-kapal pengawal di zona ekonomi eksklusif dan landas kontinen Vietnam, Tiongkok telah melanggar secara serius hak kedaulatan dan hak yurisdiksi Vietnam menurut Konvensi PBB tentang Hukum Laut  tahun 1982 (UNCLOS- 1982) dimana Vietnam dan Tiongkok adalah anggotanya.

Nota ini menegaskan bahwa Vietnam telah berupaya melakukan perbahasan dan dialog dengan Tiongkok, akan tetapi, pihak Tiongkok tidak hanya tidak memenuhi usulan yang beriktikat baik itu, malah memindahkan anjungan minyak dan semua kapal pengawal ke satu posisi lain yang tetap berada dalam zona ekonomi eksklusif dan landas kontinen Vietnam.

Nota ini mengulangi permintaan yang pada tempatnya dari Vietnam yang dengan tegas meminta kepada Tiongkok supaya menghormati hukum internasional, menghentikan segera semua pelanggaran terhadap hak kedaulatan dan hak yurisdiksi Vietnam bagi zona ekonomi eksklusif dan landas kontinen Vietnam, menarik segera anjungan minyak Haiyang Shiyou 981 dan semua kapal pengawal keluar dari wilayah laut Vietnam dan tidak membiarkan terjadinya kembali tindakan serupa.

Duta Besar Le Hoai Trung meminta kepada Sekjen Ban Ki-moon supaya mengedarkan nota tersebut sebagai satu dokumen resmi dari persidangan ke-68 Majelis Umum PBB, mengirimnya kepada semua negara anggota PBB, dengan keras memprotes tindakan yang congkak dari pihak Tiongkok tersebut./.

Komentar

Yang lain