Vietnam-Laos bertukar tentang pengalaman tentang pekerjaan Parlemen

(VOVworld) - Lokakarya ke- 7 pertukaran pengalaman pekerjaan antara Kantor Majelis Nasional (MN) Vietnam dan Kantor Parlenen Laos  diadakan pada Senin (5 Agustus) di kota Da Nang (Vietnam Tengah).

Vietnam-Laos  bertukar tentang pengalaman tentang pekerjaan Parlemen - ảnh 1
Wakil Ketua MN Vietnam pada lokakarya tersebut
(Foto: .qdnd.vn )


 Ketika berbicara di depan  upacara pembukaan, Wakil ketua MN Vietnam, Uong ChuLuu menegaskan bahwa dalam hubungan kerjsama, kemitraan strategis  yang komprehensif antara dua negara, hubungan antara MN Vietnam dan Parlemen Laos tidak henti-hentinya diperkokoh dan berkembang. Dua fihak selalu bertukar delegasi di berbagai tingkat untuk belajar, bertukar informasi pengalaman, menyelenggarakan banyak konferensi dan simposium tentang pekerjaan parlemen dan menggelarkan banyak kerjasama kongkrit antara parlemen.  Para  utusan peserta lokakarya tersebut bertukar pengalaman tentang pemberian konsultasi atas pembaruan aktivitas untuk memberikan bantuan bagi Kantor Parlemen,  pengalaman pembaruan pekerjaan  organisasi dan personalia dan sebagainya…Lokakarya tersebut akan berakhir pada 6 Agustus./.

Komentar

Yang lain