VOV melakukan kerjasama komunikasi dengan Televisi Mongolia

(VOVworld) – Dalam kerangka aktivitas-aktivitas peringatan ke-60 penggalangan hubungan diplomatik Vietnam-Mongolia, pada Rabu (1 Oktober) di Ulanbatar (Mongolia), Radio Suara Vietnam (VOV) dan Televisi Nasional Mongolia (MNB) menandatangani naskah MoU kerjasama komunikasi antara dua organisasi.

VOV  melakukan kerjasama komunikasi dengan Televisi Mongolia - ảnh 1
VOV dan MNB bekerjasama komunikasi
(Foto :VOV)

  Menurut MoU ini, VOV dan MNB akan bertukar program televisi, berita, artikel yang mencerminkan kehidupan, sejarah, kebudayaan dan kesenian antara dua negara, semua aktivitas kerjasama politik dan kebudayaan sosial antara dua negara, berkoordinasi produksi program-program televisi dan aktivitas kerjasama yang lain.Ketika berbicara di sini, Batbayar Yondonsambuu, Wakil Direktur Jenderal Televisi Mongolia menegaskan bahwa kerjasama antara VOV dan MNB merupakan bukti yang hidup bagi hubungan yang baik antara dua negara. Televisi MNB merupakan organisasi media yang paling tua dan merupakan Televisi publik satu-satunya di Mongolia, meliput lebih dari 90% jumlah penduduk dan dibentuk pada tahun 1934./.

Komentar

Yang lain