Wabah Covid-19 mengalami perkembangan yang rumit, tetapi tetap bisa dikendalikan

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Jumat (21 Agustus) sore, di Kota Hanoi, telah memimpin  sidang Badan Harian  Pemerintah untuk membahas solusi mencegah dan menanggulangi wabah Covid-19.
Wabah Covid-19 mengalami perkembangan yang rumit, tetapi tetap bisa dikendalikan - ảnh 1PM Nguyen Xuan Phuc (Foto: VOV) 

Ketika menilai wabah ini masih mengalami perkembangan yang rumit,  tetapi PM Nguyen Xuan Phuc mengatakan bahwa situasi tetap sedang   dikendalikan, bahkan sangat proaktif dikendalikan di daerah wabah  seperti provinsi Quang Nam, Kota Da Nang dan Provinsi Hai Duong. Namun dalam menghadapi wabah yang mengalami perkembangan rumit, PM Nguyen Xuan Phuc meminta: “Pemerintahan daerah berbagai tingkat, instansi, terutama cabang kesehatan jangan subyektif dan tidak meremehkan pekerjaan membimbing. Berupaya sekuat tenaga agar tidak membiarkan muculnya klaster wabah dan penyebaran di masyarakat. Pemerintah Vietnam menetapkan: Menanggulangi wabah Covid-19 adalah perang yang lama. Kalau belum ada vaksin, maka kita menerima hidup bersama dengan wabah. Dengan metodem, cara dan budaya perlakuan yang sesuai”.  

Komentar

Yang lain