Wabah Covid-19: PM Vietnam Meminta Jangan Subyektif dalam Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-19

(VOVWORLD) - Semua kementerian, instansi, dan daerah terus membimbing pelaksanaan secara lengkap langkah-langkah pencegahan dan penanggulangan wabah dalam situasi baru; melaksanakan dengan baik langkah-langkah seperti memakai masker, mencuci tangan; menangani secara serius kasus-kasus yang melanggar ketentuan pencegahan dan penanggulangan wabah. 
Wabah Covid-19: PM Vietnam Meminta Jangan Subyektif dalam Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-19 - ảnh 1Ilustrasi (Foto: baochinhphu.vn) 

Dalam pengumuman tentang kesimpulan Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc pada sidang Badan Harian Pemerintah tentang pencegahan dan penanggulangan wabah Covid-19, pada Rabu malam (21/10), PM Nguyen Xuan Phuc meminta semua instansi, pemerintahan semua tingkat, dan warga untuk secara serius dan bertanggung jawab melaksanakan langkah-langkah pencegahan dan penanggulangan wabah; dengan tegas tidak membiarkan wabah menular dan merebak kembali, terutama di sekolah, rumah sakit dan kota metropolis besar; terus mengelola secara erat semua kasus impor di Vietnam; melaksanakan target ganda.

Semua kementerian, instansi, dan daerah terus membimbing pelaksanaan secara lengkap langkah-langkah pencegahan dan penanggulangan wabah dalam situasi baru; melaksanakan dengan baik langkah-langkah seperti memakai masker, mencuci tangan; menangani secara serius kasus-kasus yang melanggar ketentuan pencegahan dan penanggulangan wabah. Di samping itu, agar tempat-tempat isolasi, imigran yang menjalani isolasi, terutama di tempat-tempat penginapan berbayar dikelola dengan baik. Yang terakhir, perlu mengendalikan dengan erat semua aktivitas imigrasi di semua koridor, mencegah dan menangani secara serius kasus-kasus impor ilegal di Vietnam, dan lain-lain. 

Komentar

Yang lain