Wakil Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan memperoleh penghargaan kemanusiaan UNICEF

(VOVworld) – Penghargaan kemanusiaan dari Dana Anak-Anak Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNICEF) disampaikan kepada Wakil Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan karena semua sumbangan praksis yang beliau berikan guna mengurangi jumlah korban anak-anak di Vietnam. Ini merupakan penghargaan untuk mencatat dan menghormati sumbangan-sumbangan besar yang diberikan perseorangan dalam mendorong hak anak-anak dan menangani kepentingan untuk anak-anak.

Wakil Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan memperoleh penghargaan kemanusiaan UNICEF - ảnh 1
Wakil Ketua MN Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan (kanan)
menerima penghargaan kemanusiaan UNICEF
(Foto: vov.vn)


Ketika berbicara di depan acara penyampaian penghargaan tersebut yang berlangsunug pada Kamis (27 Februari), Wakil Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan berkomitmen akan berupaya lebih lanjut lagi untuk mendorong program-program merawat dan membela anak-anak pada waktu mendatang, bersamaan itu berharap supaya UNICEF terus berkoordinasi dengan berbagai organisasi PBB untuk menggunakan secara baik dan memusatkan sumber-sumber daya PBB kepada Vienam.

Wakil Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menegaskan bahwa MN Vietnam juga akan terus mendorong kuat secara komprehensif sistim perundang-undangan dalam membela hak dan kepentingan anak-anak, menyelipkan hak anak-anak dan masalah-masalah yang bersangkutan dengan anak-anak dalam proses menyusun undang-undang, bersamaan itu mengawasi pembelaan dan pendorongan hak anak-anak./.

Komentar

Yang lain