Wapres Vietnam Nguyen Thi Doan mengunjungi para pasien anak-anak
(VOVworld) - Pada Selasa (28 Mei), Wakil Presiden (Wapres) Vietnam, Ibu Nguyen Thi Doan, Ketua Dewan Dana Bantuan untuk anak-anak Vietnam telah mengunjungi dan memberikan bingkisan kepada 157 orang anak yang mengidap penyakit darah yang sedang mendapatkan pengobatan di Institut Hematologi dan Transfusi Darah Sentral, sehubungan dengan Bulan Aksi demi Anak-Anak –tahun 2013.
Wapres Vietnam, Ibu Nguyen Thi Doan melakukan kunjungan di rumah sakit anak-anak sentral
(Foto:baodientu.chinhphu.vn)
Pada pertemuan dengan para pejabat, doktor dan petugas kesehatan di Institut tersebut, Wapres Nguyen Thi Doan menekankan: Anak-anak yang sedang diobati di Institut ini sebagian besar mengidap penyakit parah, oleh karena itu para dokter dan petugas kesehatan di Institut ini haruslah menjadi ayah dan ibu yang kedua, dengan sepenuh hati merawat dan melakukan pengobatan . Wapres Nguyen Thi Doan juga berharap supaya para pasien anak-anak di Institut ini menikmati satu hari raya untuk anak-anak yang gembira, hangat dan penuh dengan rasa kasih sayang. Pada hari yang sama, Wapres Nguyen Thi Doan telah mengunjungi dan memberikan bingkisan kepada anak-anak yang sedang diobati di Bagian Kanker Rumah Sakit Anak-Anak Sentral./.