Warisan Ho Chi Minh: Nilai-Nilai Berkelanjutan yang Terangi Usaha Pembaruan Masa Kini
(VOVWORLD) - Untuk memperingati 35 tahun pengesahan Resolusi Pemuliaan Presiden Ho Chi Minh (1987-2022) oleh Majelis Umum Organisasi Pendidikan, Ilmu dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNESCO), pada Jumat pagi (19 Agustus) di Ha Noi telah diadakan lokakarya ilmiah dengan tema: “Warisan Ho Chi Minh – Nilai-nilai berkelanjutan yang menerangi usaha pembaruan sekarang ini”.
Panorama lokakarya tersebut (Foto: VNA) |
Para peserta lokakarya tersebut menegaskan, isi-isi yang menyimpan nilai warisan Presiden Ho Chi Minh yang berkelanjutan yaitu: Kemerdekaan nasional yang dikaitkan dengan sosialisme merupakan benang merah yang menjelujuri sistem ideologi Ho Chi Minh, merupakan target, aspirasi, merupakan jalan satu-satunya yang tepat dari revolusi Vietnam.
Referat-referat pada lokakarya tersebut juga menegaskan, Presiden Ho Chi Minh meninggalkan satu khazanah warisan yang tak ternilaikan harganya, untuk selama-lamanya menerangi jalan untuk masa kini dan generasi-generasi berikutnya, membimbing bangsa Vietnam ke masa depan yang cerah.