WTO mengeluarkan prediksi yang lebih optimis tentang perdagangan global

(VOVWORLD) - Organisasi Perdagangan Dunia (WTO), pada Selasa (4/8), memprediksi bahwa perdagangan global akan merosot 13% pada tahun ini karena kejutan akibat krisis wabah Covid-19, tapi taraf prediksi ini telah berkurang secara signifikan dibandingkan dengan skenario yang pesimis – merosot 32% - yang dikeluarkan sebelumnya.

WTO mengeluarkan prediksi yang lebih optimis tentang perdagangan global - ảnh 1Markas WTO di Jenewa, Swiss (Foto: Xinhua/VNA) 

Pada satu konferensi virtual, Direktur Jenderal WTO, Roberto Azevedo menegaskan bahwa ada semakin banyak kekhawatiran dalam WTO tentang kemungkinan berbagai negara akan menuju ke swasembada sebagai cara menghadapi pandemi Covid-19. Berfokus melakukan produksi di satu negara bisa mendatangkan serangkaian kejutan yang lebih besar. Semua negara sebaiknya menganekaragamkan sumber pasokan, dan pandemi Covid-19 akan menyaksikan rantai pasokan global yang dibentuk kembali di tahun-tahun mendatang.

Komentar

Yang lain