Pekan Laut dan Pulau Vietnam dengan tema “Demi satu planit yang hijau”

(VOVworld) – Kementerian Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup Vietnam, Rabu sore (25/5) mengadakan jumpa pers untuk mengumumkan rencana penyelenggaraan Pekan Laut dan Pulau Vietnam yang akan berlangsung dari 1-8/6/2016.


Pekan Laut dan Pulau Vietnam dengan tema “Demi satu planit yang hijau” - ảnh 1
Panorama jumpa pers
(Foto: baotainguyenmoitruong.vn)

Pada tahun 2016, tema Pekan Laut dan Pulau Vietnam ialah “Demi satu planit yang hijau”. Pekan Laut dan Pulau Vietnam diadakan secara nasional dengan sambutan dari semua kementerian, instansi, ormas dan daerah pantai. Provinsi Nam Dinh (Vietnam Utara) dipilih menjadi tempat penyelenggaraan peristiwa-peristiwa utama Pekan Laut dan Pulau Vietnam. Program rapat umum nasional untuk menyambut Pekan Laut dan Pulau Vietnam dan Hari Samudera Dunia (8/6) akan berlangsung pada 8/6/2016 di zona wisata Thinh Long, kabupaten Hai Hau, provinsi Nam Dinh. Pada kesempatan ini, semua daerah pantai akan mencanangkan bersih-bersih lingkungan laut.

Juga pada jumpa pers ini, pimpinan Kementerian Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup Vietnam memberitahukan bahwa provinsi Lao Cai dipilih menjadi daerah yang mengadakan semua aktivitas secara nasional untuk menyambut Hari Lingkungan Hidup Dunia (5/6). Aktivitas-aktivitas yang diperhatikan dalam menyambut Hari Lingkungan Dunia ialah upacara mencanangkan “Bulan aksi demi lingkungan hidup” pada 4/6/2016 di kota Lao Cai, Lokakarya tentang Hari Lingkungan Hidup Dunia di provinsi Lao Cai pada 4/6, Forum nasional tentang lingkungan hidup dan perkembangan yang diadakan pada 7/2016 di kota Hanoi. Selain itu, semua daerah di seluruh Vietnam juga mengadakan upacara melepaskan binatang ke hutan dan menanam pohon.  


Komentar

Yang lain