Perubahan di kecamatan pedesaan baru Muong Hung, propinsi Son La

(VOVworld)- Sebagai salah satu diantara kecamatan-kecamatan perbatasan di kabupaten Song Ma, propinsi Son La (Vietnam Utara), pada tahun-tahun belakangan ini, karena melakukan penggeseran  metode cocok tanam dan menerapkan kemajuan-kemajuan iptek dalam produksi dan peternakan, maka kehidupan kaum tani di kecamatan Muong Hung semakin berkembang. Di kecamatan Muong Hung  semakin ada banyak pola cocok tanam dan peternakan yang menghasilkan pendapatan tinggi, membantu wajah pedesaan di daerah perbatasan semakin mengalami perubahan. 


Perubahan di kecamatan  pedesaan baru Muong Hung, propinsi Son La - ảnh 1
Pemukiman kembali  dari Proyek hydro listrik Son La yang pindah
ke kecematan Muong Hung sejak tahun 2010.
(Foto: www.baodoi.com)



Dulu, keluarga bapak Lo Van Let adalah salah satu kepala keluarga miskin di dukuh Phieng Pen, kecamatan Muong Hung, kabupaten Song Ma. Untuk bisa mengembangkan ekonomi, keluarga dia telah meminjam modal dari  Bank Kebijakan Sosial  untuk menginvestasikan modal pada kebun buah mata kucing cangkokan dan memperluas areal kolam ikan serta beternak  unggas. Sambil  beternak dan juga memperluas skala produksi, sampai sekarang ini, keluarga Bapak Lo Van Let telah bisa membangun sendiri dua rumah senilai kira-kira 2 miliar dong Vietnam. Bapak Lo Van Let memberitahukan:“Dulu keluarga saya hanya menunggu pendapatan dari usaha menanam padi air saja, tetapi tidak cukup sandang, cukup pangan. Tetapi sekarang ini, kehidupan keluarga saya telah menjadi baik, kami telah bisa membangun rumah untuk anak-anak”.

Sebagai salah satu keluarga yang tergolong dalam kelompok keluarga pemukiman kembali  dari Proyek hydro listrik Son La yang pindah ke kecematan Muong Hung sejak tahun 2010, pada waktu pertama, keluarga saudara Luong Van Thuc di kecamatan Muong Hung menjumpai banyak kesukaran. Setelah mendapat penjelasan dan bantuan Pemerintahan daerah, saudara Luong Van Thuc telah menanam modal untuk memperluas areal kebun, kolam dan ternak…Karena menerapkan dengan baik teknik peternakan, dia telah mencapai pendapatan sebanyak 150 juta dong Vietnam per tahun. Saudara Luong Van Thuc memberitahukan: “Pada waktu mendatang, keluarga kami akan terus menggandakan pola produksi tersebut dalam usaha peternakan. Kami juga terus memperkenalkan pola ini kepada para anggota Asosiasi Tani dan ormas yang butuh belajar dan menerapkan pola kami ini”.

Pada tahun-tahun ini, karena melakukan perubahan struktur pohon dan ternak, wajah pedesaan  di Vietnam sedang mengalami perubahan kuat. Hasil produksi pangan tahun 2014 mencapai lebih dari 8.000 ton, pendapatan perkapita mencapai 9,5 juta dong Vietnam  per tahun… Bapak Bui Van Thuy, pemimpin kecamatan Muong Hung memberitahukan:“Pada waktu mendatang, Pemerintahan kecamatan akan terus memberikan bimbingan kepada semua satuan spesialis supaya memperhebat pekerjaan pengembangan sosial-ekonomi, keamanan dan pertahanan. Khusus-nya memperhebat usaha pencegahan dan pemberantasan kebobrokan sosial agar kaum tani tenang berproduksi , mengembangkan dan menstabilkan  kehidupan”.

Pada waktu mendatang, kecamatan Muong Hung akan melipat-gandakan pola-pola cocok tanam dan peternakan sehingga menghasilkan efektivitas ekonomi  yang bisa diterapkan warga kecamatan. Bersamaan itu akan menggeser struktur produksi pertanian dan ekonomi pedesaan menurut arah produksi barang dagangan untuk meningkatkan efektivitas nilai produksi di areal cocok tanam. Kaum tani di kecamatan ini sedang menggeliat diri dalam pembangunan kehidupan baru melalui pelaksanaan secara berhasil-guna semua gerakan mengentas drai kelaparan dan kemiskinan, saling membantu mengembangkan ekonomi dan bersatu padu membangun daerah perbatasan yang semakin sejahtera dan kuat.

Komentar

Yang lain