(VOVworld)- Saudara-saudara pendengar yang budiman! Kami gembira bertemu kembali dengan para pendengar pada acara kita hari ini. Pada pekan ini, Program Siaran Bahasa Indonesia, VOV5 telah menerima 20 surat dan Email dari para pendengar Indonesia, diantara-nya ada saudara M Sumantri di Jawa Barat, Eddy Setiawan dan Citra di Jakarta, Minlin di Jabar, Handy Forten di Bandung, Aries Tyanto di Bekasi, Fachri di Pekan baru dan Rudy Hartono di Kalimantan. Pada acara kita hari ini, kami akan memperkenalkan sepintas lintas tentang kontingen olahraga Vietnam yang ikut Olympiade 2016 di kota Rio menurut permintaan saudara Saripuddin Dalimunthe di Sumatera. Tetapi sebelumnya, kami mau mengiktisarkan kembali surat-surat pendengar .
Pada pekan ini, kami telah menerima laporan pemantauan siaran Radio terinci pada 22 Juli dari saudara Citra di Jakarta dengan penilaian SINPO 44444. Di samping itu kami juga menerima laporan dari saudara Fachri di Pekan Baru dari 20-24/7 di frekuensi 9840Khz dengan penilaian SINPO 34343 dan di frekuensi 12020Khz dengan penilaian SINPO 45454. Akan tetapi, khusus pada 22/7 Anda tidak bisa menangkap gelombang siaran Radio kami pada frekuensi 9840Khz. Dengan demikian, bisa karena alasan cuaca atau gangguan dari gelombang radio yang lain, maka berpengaruh terhadap kedengaran radio di beberapa daerah. Kami berterimakasih atas semua pendapat dan sumbangan dari Kalian.
Penembak Hoang Xuan Vinh dengan medali emas Olympiade 2016 di
isi menembak senapan pendak jarak 10m
(Foto : baothethao/VTV)
Pada pekan lalu, di Facebook Indonesia VOV5 juga mendapat banyak komentar dari para pendengar. Diantaranya ada Aries Tyanto yang telah menulis : Lewat acara Kotak Surat Anda sebagai penghubung pendengar dengan radio kesayangannya dan dapat menanyakan hal" yang mungkin sebelumnya pendengar belum tahu maka dengan jawaban lewat acara ini kita jadi tahu dan mengerti akan kebudayaan dan hal-hal lain mengenai Vietnam.”
Sedangkan saudara Eddy Setiawan menulis : “Acara Kotak Surat merupakan 'Jembatan Angkasa' yang menghubungkan pendengar dengan Radio Suara Vietnam umumnya, melalui para pengasuhnya, terutama Ibu Tu Thuy. Dengan Kotak Surat, pendengar bisa lebih dekat dan lebih akrab lagi dengan Radio Suara Vietnam”
Kami berterimakasih atas perasaan baik yang Anda berikan kepada kami. Semoga makin ada banyak pendengar yang memberikan pendapat dan penilaian kepada program melalui acara Kotak Surat Anda. Semua permintaan dan pertanyaan kirimkanlah ke alamat email : seksi_indonesia_vov@yahoo.con untuk dijelaskan.
Akhirnya, kami akan memperkenalkan tentang kontingen Olahraga Vietnam yang ikut Olympiade 2016 di kota Rio De Janerio, Brazil menurut permintaan saudara Saripuddin Dalimunthe di Sumatera.
Olympiade 2016 berlangsung di kota Rio de Janerio, Brazil menghimpun lebih dari 10500 atlet, pelatih dari 206 negara dan teritori, berkompetisi di 306 isi dari 28 jenis olahraga.
Kontingen Olahraga Vietnam yang bertanding di Olympiade 2016 dengan jumlah atlet yang paling banyak diantara kali-kali ikut Olympiade sebelumnya, sejak kembali ke pertandingan ini pada tahun 1980.
Kami lini, kontingen Olahraga Vietnam beranggotakan kira-kira 50 termasuk para pemimpin, pelatih dan para doter. Kontingen Olahraga Vietnam yang dikepalai oleh Tran Duc Phan, Wakil Kepala Direktorat Jenderal Olahraga Vietnam akan ikut Olympiade 2016 dari 5-21/8 di Brazil.
Sampai saat ini, kontingen Olahraga Vietnam telah merebut Medali Emas pertama dalam isi menembak senapan pendek jarak 10m dan satu Medali Perak dalam isi menembak senapan pendek jarak 50m dari penembak Hoang Xuan Vinh. Penembak Hoang Xuan Vinh mengatakan :
“Ini adalah pertandingan yang paling berarti bagi saya, Ini adalah proses pelatihan dengan para guru, pelatih saya. Ketika berdiri di panggung paling tinggi dan mengerek bendera Vietnam saya merasa sangat terharu.”
Para pendengar! Untuk mendengarkan dan membaca kembali program kami, silahkan akses website www.vovworld.vn atau vov5.vn. Semua pertanyaan dan surat kirim ke alamat: seksi_indonesia_vov@yahoo.com atau alamat : 45 Ba Trieu, Hoan Kiem, Hanoi.