Memperkenalkan sepintas lintas tentang sejarah danau Hoan Kiem

(VOVworld) – Pada pekan ini, seluruh VOV5 menerima 217 surat pendengar dari 42 negara dan teritori, khususnya program siaran bahasa Indonesia telah menerima 17 surat pendengar, diantaranya ada saudara-saudara M.Zainal di Jawa Barat, Sutidja di Bandung, Suriani di Banjarmasin, Alex Torbeni di Bali dan beberapa pendengar yang lain. Dalam acara kita hari ini, kami akan memperkenalkan sepintas lintas tentang sejarah danau Hoan Kiem (Danau pengembalian pedang) menurut permintaan dari saudara Suriani di Banjarmasin. Akan tetapi, sebelumnya, kami mau berbincang-bincang dengan saudara Alex Torbeni di Bali.

Pada pekan ini, kami telah menerima surat dan laporan hasil pemantauan siaran Radio yang terinci dari saudara Alex Torbeni di Bali dengan penilaian SINPO 44444. Dalam surat kepada kami, Anda juga berbagi informasi tentang sistem bis untuk sekolah di Bali: “Yang terbanyak memang pakai motor, tapi untuk siswa yang sekolah di sekolah internasional, yang antar jemput memakai nobil pribadi dan kebanyakan pakai mobil mahal”. Kami berterimakasih atas informasi Anda di atas. Melalui itu, kami melihat bahwa kendaraan yang digunakan untuk antar-jemput pelajar di Indonesia juga sama seperti di Vietnam. Mudah-mudahan, Anda terus mengirim surat dan laporan hasil pemantauan suaran Radio kepada kami. Semoga Anda sehat walafiat dan berbahagia.

Selanjutnya, kami mau berbincang-bincang dengan sadara Suriani di Bajarmasin. Dalam surat kepada kami, Anda menulis: “Aku mau menanyakan danau Hoan Kiem. Berapakah luasnya? Apakah danau ini mempunyai cerita legenda?”.

Memperkenalkan sepintas lintas tentang sejarah danau Hoan Kiem - ảnh 1
Danau Hoan Kiem di ibukota Hanoi
(Foto : VNP)

Saudara yang budiman, danau Hoan Kiem merupakan danau air twar yang terletak di jantungnya ibukota Hanoi, luasnya kira-kira 12 Ha. Nama danau Hoan Kiem lahir pada abad ke-15, berkaitan dengan legenda tentang Raja Le Loi mengembalikan pedang kura-kura emas, mencatat kemenangan yang dicapai rakyat Vietnam dalam perang anti agresor asing yang memakan waktu 10 tahun yaitu agresor Ming (1947-1427) dengan dipimpin oleh Raja Le Loi.

Konon, ketika negeri Dai Viet (yang sekarang adalah Vietnam) diduduki oleh agresor Ming, Raja Le Loi mendapat pedang suci yang diberikan oleh Duc Long Quan (Sang Long Quan) dengan keinginan menyerahkan missi kepada pahlawan yang bangkit melakukan pemberontakan, membasmi agresor dan menyelamatkan Tanah Air. Setelah Tanah Air menjadi damai, Le Loi naik takhta dengan gelar Raja Le Thai To. Pada suatu hari, Raja Le Loi naik perahu naga beserta bangsawan melihat pemandangan alam di atas danau Luc Thuy (nama danau Hoan Kiem sebelumnya), secara tiba-tiba, kura-kura suci muncul dan mendekati perahu naga dan minta supaya pedang suci itu dikembalikan kepada Sang Long Quan. Le Loi segera mengembalikan pedang kepada kura-kura suci itu. Sejak itu, danau ini bernama danau Hoan Kiem yang artinya danau tempat mengembalikan pedang.

Danau Hoan Kiem masa kini dan menara Kura-Kura, kuil Ngoc Son, jembatan The Huc, dan menara But (menara Pena) telah menjadi kebanggaan warga ibukota Hanoi, menjadi tempat wisata yang terkemuka yang pasti sedikit-dikitnya para wisatawan pernah datang ke sini sekali. Para nenek dan kakek yang melakukan senam pagi, grup pemuda, pasangan pacar atau para wisatawan manca negara yang berjalan-jalan keliling danau Hoan Kiem telah menjadi peken bagi warga Ibukota Hanoi. Luong Hong Phat, 75 tahun, warga jalan Dinh Liet (Hanoi) memberitahukan bahwa dia dua atau tiga kali berjalan-jalan keliling danai ini setiap hari untuk kesehatan. Dia mengatakan: “Saya tinggal di dekat danau Hoan Kiem selama bertahun-tahun ini. Kebun bungan di sekitar danau Hoan Kiem indah sekali, beserta bangunan arsitektur sejarah lain telah menciptakan identitas sendiri tentang kota Hanoi. Lingkungan hidup di sini bersih dan segar. Tidak hanya warga kota Hanoi saja, wisatawan domestik dan manca negara semuanya juga mau berjalan-jalan keliling danai ini untuk menikmatik pemandangan yang indah luar biasa in"

Para pendengar, pada tahun 2015, di Vietnam ada peristiwa-peristiwa peringatan maha penting. Sehubungan dengan ini, VOV mengadakan sayembara “Apa yang anda Ketahui tentang Vietnam” tahun 2015 yang diperuntukkan bagi para pendengar VOV yang adalah orang asing di seluruh dunia dan juga para diaspora Vietnam yang sedang tinggal di luar negeri. Untuk lebih mengetahui rincian isi sayembara ini, marilah saudara pendengar mengakses link: http://vovworld.vn/id-ID/Sayembara-Apa-yang-anda-ketahui-tentang-Vietnam-tahun-2015/Sayembara-Apa-yang-anda-ketahui-tentang-Vietnam-tahun-2015/308926.vov

 

Komentar

M. Jayadi

Wow akhirnya sayembara yang ditunggu-tunggu dimulai sudah. Semoga banyak pendengar dan pengakses web yang berpartisipasi. Saya turut membantu menyebarkannya melalui web... Selanjutnya

Yang lain