Memperkenalkan sepintas tentang Agama Cao Dai dan wayang golek air

(VOVWORLD) - Saudara-saudara pendengar! Kami gembira bertemu kembali dengan Saudara-saudara dalam acara “Kotak Surat Anda” untuk pekan ini. Sepekan ini, program siaran bahasa Indonesia, VOV5 menerima 25 pucuk surat melalui pos dan email dari saudara-saudara pendengar. Pada umumnya, kualitas gelombang radio cukup stabil pada kedua frekuensi 12020 Khz dan 9840 Khz dengan SINPO 44444, 34443 dan 34444. Khususnya, kami mencatat laporan pemantauan siaran radio dari saudara Minlin di Jawa Barat mencerminkan kualitas gelombang radio lemah pada tanggal 6,8,9/7. Mudah-mudahan di waktu mendatang, kualitas gelombang radio di daerah Anda akan menjadi lebih stabil bagi Anda dapat secara permanen mendengarkan program siaran kami.

Pekan ini, Saudari Kurnia Hartati bersurat kepada kami dan ia bertanya: “Saya ingin tahu lebih banyak lagi tentang Kuil Cao Dai yang ada di Tay Ninh, apakah masih banyak pengikut aliran kepercayaan ini, dan sejarah singkat tentang pembangunan kuilnya?”. Saudari Kurnia Hartati yang budiman, Agama Cao Dai merupakan satu agama yang muncul di Vietnam Selatan pada awal abad ke-20 (1926). Prinsip Agama Cao Dai ialah mengambil kecintaan sebagai fondasi, mengambil kemanusiaan sebagai pedoman mengamalkan agama, dan mengambil pelayanan makhluk hidup sebagai tindakan. Agama Cao Dai menyembah Mata Ilahi. Sekarang, Agama Cao Dai memiliki 9 gereja dengan lebih dari sepuluh ribu pemuka agama, lebih dari 3 juta penganut, 958 organisasi dasar di 35/38 provinsi dan kota dimana Agama Cao Dai eksis dan ribuan tempat ibadah.

Kuil Cao Dai, di Vietnam disebut Takhta Suci Tay Ninh. Takhta Suci Tay Ninh merupakan Takhta Suci yang paling besar dari Agama Cao Dai. Objek ini terletak di Distrik Hoa Thanh, kira-kira 4 kilometer dari Kota Tay Ninh (Vietnam Selatan).

Memperkenalkan sepintas tentang Agama Cao Dai dan wayang golek air - ảnh 1

 Takhtah Suci Tay Ninh (Foto: vntrip.vn)

Objek ini dibangun pada 1933 dan selesai pada 1947, tetapi baru pada 1955 diresmikan. Takhta Suci ini areanya lebih dari 2.000 meter persegi. Dua menara lonceng dan drum yang tingginya 25 meter dianggap sebagai tempat ibadah tingkat pusat dari Agama Cao Dai. Saudari Kurnia Hartati yang budiman, semoga perkenalan yang sepintas tersebut memuaskan Anda. Kalau Anda Sekalian ingin lebih tahu informasi tentang Tanah Air dan manusia Vietnam, silakan secara reguler mendengarkan program siaran kami. Kami menjamin Anda Sekalian akan mendapat pengetahuan yang beraneka ragam tentang Tanah Air dan manusia Vietnam.

Sementara itu, Saudara Waluyo Ibn Dischman juga mengirim surat kepada kami, dalam suratnya ia bertanya: “Bisakah Anda Sekalian memperkenalkan secara selintas tentang wayang golek air? Saya sangat sukai menonton ragam seni ini!” Saudara Waluyo Ibn Dischman yang budiman, wayang golek air merupakan salah satu di antara ragam-ragam seni panggung yang khas dalam kebudayaan Vietnam, mencerminkan kearifan, kecerdasan, dan kreativitas masyarakat Vietnam. Wayang golek air lahir kira-kira 10 abad yang lalu di Daerah Dataran Rendah Sungai Hong. Ragam ini biasanya berlangsung pada kesempatan pesta, festival desa, atau Hari Raya Tet. Wayang golek air juga dianggap sebagai ciri budaya nonbenda yang khas di Vietnam. Panggung wayang golek air biasanya adalah permukaan air di danau (atau Istana Air). 

Memperkenalkan sepintas tentang Agama Cao Dai dan wayang golek air - ảnh 2 Wayang golek air di Vietnam (Foto: tintuc.vn)

Semua wayang golek dikendalikan dari ruang tepat di sebelah panggung dengan set tali dan tonggak yang tersembunyi di bawah air. Pengendali harus berendam di bawah air dalam waktu pertunjukan terjadi. Di pertunjukan-pertunjukan wayang golek air, musik dari semua opera cheo, lagu dan dialog-dialog yang dikombinasi dengan gerakan-gerakan wayang golek telah membawa para penonton ke cerita-cerita yang memuji kesenangan bertani, berbagai permainan rekreasi seperti gulat, balap kuda dan sebagainya, atau mencontohkan para pahlawan bangsa seperti Ba Trung, Ba Trieu, Tran Hung Dao dan lain-lain. Saat ini, ada 6 rombongan seni wayang golek profesional di pusat, Kota Hanoi, Kota Hai Phong, Kota Ho Chi Minh, Kota Dal Lak dan Provinsi Quang Tri, dari Vietnam. Selain itu, masih ada puluhan rombongan wayang golek air di banyak tempat di Daerah Dataran Rendah Sungai Hong. Dalam beberapa tahun ini, banyak rombongan wayang golek air Vietnam telah menghadiri beberapa festival wayang golek internasional dan meraih banyak penghargaan. Hal ini menegaskan posisi wayang golek air Vietnam di pentas dunia. Saudara Waluyo Ibn Dischman yang budiman, kami harap Anda merasa puas dengan perkenalan sepintas tentang wayang golek air ini. Jika Anda berkesempatan mengunjungi Vietnam, silakan Anda mengunjungi Teater Thang Long atau Teater Wayang Golek Pusat di Ibu Kota Hanoi untuk menikmati acara-acara wayang golek yang penuh warna dan suara kehidupan manusia Vietnam. 

Para pendengar, pada pekan ini, Program Siaran Bahasa Indonesia telah menerima tambahan tiga karangan sayembara "Apa yang Anda Ketahui tentang Vietnam" 2020. Dengan demikian, hingga 17 Juli 2020, kami telah menerima 33 karangan dari saudara pendengar. Kurang dari dua minggu, waktu penerimaan karangan sayembara akan berakhir. Pendengar yang budiman Program Siaran Bahasa Indonesia pada khususnya dan VOV5 pada umumnya, silakan segera menyelesaikan karangan Anda dan mengirimkannya kepada kami. Satu hadiah wisata selama lima hari ke Vietnam sedang menunggu peserta yang meraih nilai tertinggi dalam sayembara ini. Kami – para penyiar Program Siaran Bahasa Indonesia pada khususnya dan seluruh personel VOV5 pada umumnya – berharap dapat menyambut salah satu di antara para pendengar Indonesia yang akan mengunjungi Vietnam sebagai seorang pemenang dalam sayembara "Apa yang Anda Ketahui tentang Vietnam" tahun ini.

Saudara pendengar, untuk bisa mendengar dan membaca kembali program siaran kami, silakan Saudara akses website: www.vovworld.vn. Semua pertanyaan mohon dikirim ke alamat Email: Indonesia.vov5@gmail.com atau alamat pos: Jalan Ba Trieu, nomor 45, Distrik Hoan Kiem, Kota Ha Noi, Vietnam.

Komentar

Kurnia Hartati

Terima Kasih atas dibacakan dan disiarkannya pertanyaan saya dan juga atas jawaban dan penjelasannya.
Salam hangat selalu.

Yang lain