Perkenalan Sepintas tentang Situasi Digunakan Kecerdasan Buatan dan Perkembangan Industri Alat Kesehatan di Vietnam

(VOVWORLD) - Saudara pendengar, saya Thuy Trang sangat gembira dapat bertemu lagi dengan Anda dalam acara mingguan “Kotak Surat Anda”. Pekan ini, VOV5 menerima 374 surat dari 36 negara dan teritori, di antaranya Program Siaran Bahasa Indonesia menerima 25 surat dan email dari: M. Sumantri, Minlin, dan Waluyo Ibn Dischman di Jawa Barat, Fachri di Pekan Baru, Hari Santosa di Jawa Timur, Eddy Setiawan di Jakarta Timur, Shivendu Paul di India, dan beberapa pendengar lainnya.
Mengawali acara “Kotak Surat Anda” pekan ini, mari kita simak pertanyaan Saudara Shivendu Paul di India: “Saya ingin tahu apakah sudah digunakan kecerdasan buatan dalam pertanian, sistem lalu lintas – perdagangan, pendidikan, dan berbagai bidang di Vietnam? Apakah robot digunakan secara luas di Vietnam?”

Saudara Shivendu Paul yang budiman, belakangan ini, kecerdasan buatan sudah diterapkan secara luas di berbagai bidang, mulai administrasi publik dan layanan publik online hingga bidang-bidang sosial-ekonomi lainnya seperti kesehatan, pendidikan, pertanian, transportasi, e-commerce, dan sebagainya. Sudah banyak supermaket besar, toko, dan basis layanan makanan, toko buku, dan lain-lain yang telah menggunakan kecerdasan buatan dalam manajemen penjualan. Sementara banyak basis bisnis makanan dan layanan kecantikan sudah menggunakan perangkat lunak ini pada tingkat yang lebih tinggi, seperti mendata kebiasaan konsumen sehingga bisa merekomendasikan rezim perawatan bagi pelanggan atau meningkatkan kualitas layanan. Di bidang transportasi, sistem lalu lintas pintar dengan kecerdasan buatan yang diterapkan di Kota Ho Chi Minh telah memberikan hasil-hasil positif.

Perkenalan Sepintas tentang Situasi Digunakan Kecerdasan Buatan dan Perkembangan Industri Alat Kesehatan di Vietnam - ảnh 1Kecerdasan buatan sudah diterapkan secara luas di berbagai bidang, mulai administrasi publik dan layanan publik online hingga bidang-bidang sosial-ekonomi lainnya - Ilustrasi (Foto: doimoisangtao.vn)

Di Vietnam, robot yang kian banyak diterapkan secara luas di pabrik-pabrik telah membantu meningkatkan efektivitas produksi. Di samping itu, berbagai jenis robot untuk berbagai kegiatan kesehatan dan pelayanan juga semakin populer di berbagai rumah sakit, gudang barang, dan di bidang-bidang kehidupan sosial lainnya. Bahkan pada akhir tahun lalu, robot kecerdasan buatan Vietnam pertama telah diluncurkan. Robot yang dinamakan “Tri Nhan” ini dapat menjawab pertanyaan di hampir semua bidang dengan jawaban-jawaban yang bahkan tidak diketahui oleh para penciptanya. Kelahiran “Tri Nhan” bertujuan membantu proses belajar-mengajar dengan menjawab soal matematika dan menjadi asisten pengajar. Di samping itu juga memiliki kemampuan berperan sebagai teman dekat dengan kepribadian dan kecerdasan emosional sendiri, bahkan bisa membuat lelucon.

Dapat dikatakan bahwa bidang kecerdasan buatan dan otomatisasi di Vietnam telah mencapai kemajuan pesat dan akan diinvestasikan dan dikembangkan lebih lanjut di masa depan.

Pekan ini, Saudara Hari Santosa bertanya: “Saya ingin mengetahui perkembangan industri alat kesehatan buatan Vietnam khususnya yang sudah diekspor ke mancanegara. Salah satunya alat pengukur tekanan darah milik saya yang ternyata produksi Vietnam”.

Saudara Hari Santosa yang budiman, bidang peralatan medis di Vietnam tengah memasuki tahap perkembangan dengan laju pertumbuhan 18% per tahun (tahap 2015-2019). Amerika Serikat adalah pasar ekspor utama untuk peralatan medis Vietnam, yaitu menduduki 23% dari total nilai ekspor ke AS. Jepang yang menduduki 20% dari total nilai ekspor adalah pasar terbesar kedua Vietnam – terutama untuk berbagai jenis peralatan medis mandiri. Prospek perkembangan industri alat kesehatan Vietnam sangat menjanjikan karena gelombang investasi perusahaan alat kesehatan ke Vietnam terus meningkat, seperti Terumo, Sonion, dan United Healthcare yang telah memindahkan pabriknya dari negara-negara lain ke Vietnam untuk memanfaatkan tenaga kerja murah dan kebijakan kemudahan dari Pemerintah.

Saudara pendengar, waktu berlalu begitu cepat. Desember telah datang dengan berbagai kenangan, sesuatu yang disesalkan, tetapi juga sesuatu yang menyenangkan di tahun yang akan kita jelang. Untuk mengakhiri acara Kotak Surat Anda pekan ini, mari kita dengarkan lagu “Desember” yang dikumandangkan kelompok musik “Buc Tuong”. Untuk bisa mendengar dan membaca kembali program siaran kami, silakan Anda mengakses website: www.vovworld.vn. Untuk semua pertanyaan mohon bersurat ke alamat email: Indonesia.vov5@gmail.com atau alamat pos: Jalan Ba Trieu, nomor 45, Distrik Hoan Kiem, Kota Ha Noi, Vietnam.


 

 

Komentar

Yang lain