(VOVWORLD) - Saudara-saudara yang budiman! Kami dengan gembira bertemu kembali dengan saudara-saudara dalam acara Kotak Surat Anda pekan ini. Program Siaran Bahasa Indonesia menerima 26 surat dan Email dari saudara-saudara: M.Sumantri di Jawa Barat, Eddy Setiawan di Jakarta, Lianawati di Yogyakarta, Rudy Hartono di Kalimantan, Hari Santosa di Jawa Timur dan banyak pendengar yang lain. Dalam acara kita untuk pekan ini, kami mengiktisarkan surat beberapa pendengar dan memperkenalkan sepintas lintas tentang buah durian menurut permintaan saudara Harry Irawady di Jakarta.
Buah durian “Cai Mon” dari propinsi Ben Tre terkenal dengan rasa enak yang khas.(Foto: internet) |
Pada pekan lalu, kami menerima laporan pemantauan siaran Radio dari 29/9-5/10 dari saudara M Sumantri di Jawa Timur dengan penilaian SINPO 44444. Laporan pemantauan siaran Radio dari 15-30/9 dari saudara Eddy Setiawan di Jakarta dengan penilaian SINPO 44444 di frekuensi 12020Khz dan SINPO 33443 di frekuensi 9840Khz. Laporan pemantauan siaran Radio dari 21-30/9 dari saudara Fachri di Pekan Baru dengan kualitas gelombang yang baik. Selain itu kami juga menerima laporan pemantauan siaran Radio dari saudara-saudara : Waluyo Ibn Disman di Ciamis, Lianawati di Yogyakarta, Susi Cikampek dan Rudy Hartono di Kalimantan, Hari Santosa di Jawa Timur dan Tjan Pak Ning di Sumatera.
Dalam surat kepada program ini, saudara Tjan Pak Ning mengatakan telah menerima souvenir VOV: “Kiriman paketnya yang dikirimkan tanggal 17 Agustus 2017 telah diterima dengan selamat pada tanggal 16 September, untung bisa nyampai di alamat saya walaupun hampir memakan waktu sebulan lamanya. Sekali lagi terima kasih banyak. Awal-nya saya sih khawatir paket itu hilang, karena sebagian pendengar VOV telah menerima paket itu di akhir Agustus lalu. Tapi bersyukur sekarang sudah diterima”
Saudara Tjan Pak Ning yang budiman, sangat gembira ketika souvenir VOV sudah sampai ke tangan Anda. Semoga para pendengar yang belum menerima souvenir VOV akan juga cepat mendapatkannya. Dan kalau ada perubahan alamat rumah, silahkan segera beritahukan kepada kami ya!
Kami berterimakasih atas sumbangan dan informasi yang diberikan para pendengar kepada program kami. Semoga terus menerima surat dan laporan pemantauan siaran Radio dan pendapat dari para pendengar. Semoga para pendengar sehat walafiat.
Dalam surat kepada kami, saudara Harry Irawady di Jakarta bertanya : “Di Vietnam, buah duriankebanyakan ditanam di mana? Apa manfaat dan keturunannya?
Saudara pendengar, di Vietnam, pohon durian ditanam di beberapa propinsi daerah dataran rendah sungai Mekong, Daerah Nam Bo Timur, dan di daerah Tay Nguyen. Di antaranya durian “Cai Mon” dari propinsi Ben Tre terkenal dengan rasa enak yang khas.
Durian “Cai Mon” dinilai tinggi kualitasnya, lebih enak dari durian Monthong dari Thailand atau durian isi merah dari Malaysia tentang rasanya manis, baunya harum dan jumlah pangsanya. Durian Cai Mon selangkah demi selangkah masuk pasar luar negeri, yang tipikal telah mengganti posisi durian Monthong, Thailand di pasar Tiongkok.
Durian Cai Mon (Foto : internet) |
Di Vietnam, buah durian dimakan segar, dibuat es skrim, jus, dibuat menjadi kue dan gula-gula. Berbicaara tentang produk keturunannya, tidak bisa tidak bicara tentang kue Pia, sejenis kue khas daerah Nam Bo. Kue Pia durian merupakan kue yang enak, unik, cocok untuk menjadi oleh-oleh bagi para wisatawan. Khusus-nya, kue Pia durian selalu disukai wisatawan Indonesia dan dibeli ketika berwisata di Vietnam. Ha Cong Loi, pemandu wisata mengatakan: “Saya lihat bahwa wisatawan Indonesia sangat suka membeli produk-produk khas di lokal, di antaranya ada kue Pia sangat suka wisatawan Indonesia. Ada orang yang beli dari 2-3 kemasan untuk menjadi oleh-oleh bagi keluarga”
Selain bagian isi yang enak, bagian yang lain dari pohon durian juga dimanfaatkan untuk menjadi obat-obatan seperti : kulit pohon durian kalau dijadikan obat-obatan untuk mengobati penyakit kulit, biji durian sangat baik untuk ginjal, selain itu biji durian bisa mengobati penyasit sakit makh.
Kalau berminat mendengarkan, membaca kembali dan memberikan komentar, silahkan akses website www.vovworld.vn. Semua pertanyaan dan surat dikirim via E-mail :indonesia.vov5@gmail.com. Surat tulisan tangan dikirim ke alamat: Jalan Ba Trieu, nomor 45, kota Hanoi, Vietnam.