Prestasi yang dicapai kontingen olahraga Vietnam di Para Games ke - 6

       Saudara pendengar,  kami sangat gembira ketika bertemu lagi  dalam acara: “KOTAK SURAT ANDA”  unrtuk  hari ini.  Pada pekan  ini, kami telah menerima  20 surat  dan laporan hasil pemantau siaran Radio  terinci  dari saudara-saudara  Beno  di Jakarta, Suwito di Bandung, Saeful Fahmi di Lombok, Roni  Yusieanto  Karoline di Betawi, Kasiadi di Jawa Barat, Supar Hariyanto di Batang, Jawa Tengah dan beberapa pendengar lain.  Dalam acara  untuk hari ini, kami akan berbincang-bincang dengan Saudara Beno, Suwito dan Saeful Fahmi. Marilah Anda Sekalian mengikutinya.

     Saudara Beno yang budiman!  Kami telah menerima E-mail  dari Anda  tertanggal 21 Desember  dengan  ucapan selamat Hari Natal dan  Tahun Baru yang sebaik-baiknya.  Dalam surat ini, Anda mengatakan:  “ Satu tahun lewat, kami mengharapkan supaya semua  para penyiar VOV sehat, berbahagia  dan mujur”. Sehubungan dengan ini pula,  VOV  menyampaikan ucapan  selamat Hari Natal dan Tahun Baru kepada seluruh pendengar VOV pada umumnya, para pendengar umat Kristiani pada khususnya dan keluarga.  

Prestasi yang dicapai kontingen olahraga Vietnam di Para Games  ke - 6  - ảnh 1
(Kontingen olahraga Vietnam di Para Games 6 di Indoensia.
 Foto: vietbao.vn)

   Saudara Suwito yang budiman! Kami sangat gembira ketika  menerima surat Anda. Dalam surat tertanggal 6 Desember, Anda mengatakan: “ Mohon dijelaskan berapa jumlah atlet Vietnam yang  mengikuti  ASEAN Para Games ke-6 di Solo, Jawa Tengah, Indonesia? Cabang  olahraga  apa saja dan lain -lain ...?” Saudara yang budiman!  ASEAN Para Games adalah satu peristiwa  olahraga internasional yang diselenggarakan dua tahun sekali  di kawasan Asia Tenggara dengan partisipsi dari 11 negara  di kawasan ini. Pada ASEAN Para Games -6  yang diselenggarakan di Indonesia  dari tanggal 11 sampai tanggal 21 Desember ini, kontingen olahraga Vietnam  yang beranggotakan 164 anggota, diantaranya ada 112 atlet  dan bagian pembantu berpartisipasi pada  7 diantara 11 cabor  yaitu atletik,  pingpong,  bulu tangkis,  angkat besi, berenang dan badminton.


Prestasi yang dicapai kontingen olahraga Vietnam di Para Games  ke - 6  - ảnh 2

( Kontingen olahraga Vietnam mencapai banyak prestasi di Para Games 6.
Foto: cinet.gov.vn)

   Cabor-cabor unggulan yang diikutsertai Vietnam pada  ASEAN Para Games-6 kali ini ialah   atletik,  angkat besi,  dan bulu tangkis. Mengakhiri  Pesta kali ini,  kontingen olahraga Vietnam  telah meraih 147 medali, diantaranya ada 43 medali emas, 42 perungung dan 62 perunggu, menduduki posisi ke-4 dalam kejuaraan umum, setelah Thailand, Indonesia dan Malaysia. Saudara yang budiman!  Kami berharap  supaya Anda   akan merasa puas  akan informasi ini. Mudah-mudahan, kami menerima surat dan laporan hasil pemantauan siaran Radio dari Anda. Saudara selanjutnya yang kami ajak  ingin  berbincang-bincang ialah Saudara  Saeful Fahmi di Lombok.  Saudara yang budiman!  Kami telah menerima E-mail  dari Anda  tertanggal 6 Desember lalu.  Dalam surat ini, Anda mengatakan: “Apa kabar semua kru dan staf. Semoga dalam keadaan sehat dan segar bugar. Melalui E-mail  ini, saya ingin mengucapkan banyak terima kasih atas kiriman Sertifikat pendengar dan sebuah Logo kaca VOV yang sangat indah”.

    Saudara yang budiman!  Sertifikat  pendengar dan  kado istimewa  adalah  cacatan  dari VOV  kepada pendengar yang setia. Mudah-mudahan  Anda akan mengirim penilaian-penilaian  tentang isi  dan cara membaca dari para penyiar VOV, selain  laporan hasil pemantauan siaran Radio.  Semua penilaian Anda  akan membantu program kami semakin menjadi  baik. Sampai berjumpa lagi dalam  surat  berikutnya. Kami menunggu surat Anda./.  

Komentar

Rudy Hartono

Selain saya mendengar acara Kotak Surat Anda melalui radio, malam ini saya dapat membacanya lagi di halaman web VOV, saya... Selanjutnya

Yang lain