Jembatan Vang (Vietnam) terus lolos masuk ke dalam daftar jembatan-jembatan yang spektakuler di dunia

(VOVWORLD) - Laman “Insider” dari Amerika Serikat, pada tanggal 16 April, memperkenalkan 28 jembatan yang paling spektakuler dan mengesankan di dunia, di antaranya ada Jembatan Vang (Jembatan Emas) di Kota Da Nang, Vietnam.

 

 

Jembatan Vang (Vietnam) terus lolos masuk ke dalam daftar jembatan-jembatan yang spektakuler di dunia - ảnh 1

Gambar Jembatan Vang di Ba Na Hills, Kota Da Nang, dipilih oleh “Insider” sebagai avatar artikelnya. Cemerlang dan mengesankan seperti selembar kain sutra yang ditopang oleh tangan raksasa, Jembatan Vang menonjol di latar hutan hijau tua di kawasan pegunungan Chua.

Jembatan Vang (Vietnam) terus lolos masuk ke dalam daftar jembatan-jembatan yang spektakuler di dunia - ảnh 2

Melampaui lebih dari 10.000 karya ciptaan para fotografer dari banyak negara, fotografer Tran Tuan Viet, baru-baru ini, meraih hadiah pertama dalam kontes foto topik arsitektur 2020 dengan gambar Jembatan Vang. Kontes ini diadakan secara internasional melalui aplikasi berbagi foto Agora. Hadiah senilai 1000 USD disumbangkan oleh fotografer itu pada dana pencegahan dan pemberantasan Covid-19 Vietnam.

Jembatan Vang (Vietnam) terus lolos masuk ke dalam daftar jembatan-jembatan yang spektakuler di dunia - ảnh 3

Terletak di ketinggian 1,414M di atas permukaan laut, yang panjangnya hampir 150M, lebarnya 12,8M dengan 8 ruas, jembatan yang dirancang dengan sangat unik ini diinvestasikan dan dibangun oleh Sun Group di Ba Na Hills dan diresmikan pada bulan Juni 2018.

Jembatan Vang (Vietnam) terus lolos masuk ke dalam daftar jembatan-jembatan yang spektakuler di dunia - ảnh 4

Segera setelah unjuk muka, Jembatan Vang telah menimbulkan "keguncangan-keguncangan" di media internasional. Kantor-kantor berita besar dari CNN sampai BBC, Reuters, AFP ... hingga surat kabar dan majalah papan atas di dunia terus-menerus memuji jembatan yang tak ada duanya ini.

Jembatan Vang (Vietnam) terus lolos masuk ke dalam daftar jembatan-jembatan yang spektakuler di dunia - ảnh 5

Satu acara peragaan busana di Jembatan Vang.

Jembatan Vang (Vietnam) terus lolos masuk ke dalam daftar jembatan-jembatan yang spektakuler di dunia - ảnh 6

Jembatan Vang (Vietnam) terus lolos masuk ke dalam daftar jembatan-jembatan yang spektakuler di dunia - ảnh 7

Harian yang terkenal dari Inggris, “The Guardian”, telah memuliakan Jembatan Vang di antara “10 Besar jembatan yang punya arsitektur yang paling unik dan indah di dunia”. Koran “The Independent” dengan 58 juta pembaca setiap hari memasukkan Jembatan Vang ke dalam “10 Besar jembatan indah secara luar biasa”. Koran “The New York Times” melukiskan: “Dari tebing-tebing, muncul sebuah tangan raksasa yang menopang seutas benang emas, seolah-olah seperti gunung itu telah menumbuhkan sepasang tangan”.

Jembatan Vang (Vietnam) terus lolos masuk ke dalam daftar jembatan-jembatan yang spektakuler di dunia - ảnh 8

Pada bulan Agustus 2018, hanya dua bulan setelah diresmikan, Jembatan Vang lolos masuk ke dalam “100 Besar destinasi yang paling luar biasa di dunia tahun 2018” yang dipilih majalah TIME. “Jembatan indah secara mempesonakan seperti dari film “The Lord of the Rings”, lukisan “Bored Panda” – laman tentang kesenian dan kehidupan.

Jembatan Vang (Vietnam) terus lolos masuk ke dalam daftar jembatan-jembatan yang spektakuler di dunia - ảnh 9

Menurut statistik pada bulan Juli 2018, di antara 3 wisatawan internasional ke Kota Da Nang, ada 2 yang meminta check-in di Jembatan Vang di Ba Na Hills. Juga belum pernah, kata kunci Jembatan Emas (Golden Bridge, Da Nang) banyak dicari orang seperti itu di dunia.

Jembatan Vang (Vietnam) terus lolos masuk ke dalam daftar jembatan-jembatan yang spektakuler di dunia - ảnh 10

Pada tahun 2018, Kota Da Nang menyambut kedatangan 7,6 juta wisatawan, di antaranya wisatawan mancanegara mencapai 2.875.000 orang, meningkat 23.3% terbanding dengan tahun 2017, dan wisatawan domestik mencapai 4.785.000 orang, meningkat 11,2% terbanding dengan tahun 2017. Jumlah total wisatawan yang datang ke Kota Da Nang pada tahun 2019 telah bertambah menjadi hampir 8,7 juta orang, meningkat 13,4% terbanding dengan masa yang sama tahun 2018, di antaranya wisatawan mancanegara mencapai 3.522.928 orang, meningkat 22.5% terbanding dengan masa yang sama tahun 2018.

Jembatan Vang (Vietnam) terus lolos masuk ke dalam daftar jembatan-jembatan yang spektakuler di dunia - ảnh 11

Terus-menerus dipuji di media internasional, tidak henti-hentinya mengherani dan mengagumi wisatawan di berbagai medsos dan menjadi kebanggaan bagi semua orang yang pernah menginjakkan kaki, Jembatan Vang telah sekali lagi menegaskan daya tarik dari produk-produk wisata buatan manusia, di samping keindahan dan daya tarik yang dimanjakan alam kepada setiap destinasi.

Komentar

Yang lain