Klub lagu-lagu Quan Ho generasi muda di Kecamatan Hoan Son, Kabupaten Tien Du, Provinsi Bac Ninh dibentuk sejak tahun 2015 dengan dipimpin oleh Ibu Nguyen Thi Nguyen. Dengan sepenuh hati dan semangat para seniman dalam pengajaran, maka, hingga sekarang, para anggota muda telah bisa mengadakan pertunjukan di depan kalangan penggemar.
Pada awalnya, Klub tersebut beranggotakan sepuluh orang. Setelah hampir sepuluh tahun, kelub tersebut menyerap lebih dari 30 anggota yang berusia dari 4-17 tahun.
Dengan rasa cinta dan keganderungan pada nyanyian rakyat Quan Ho, Ibu Nguyen selalu bersemangat mengajar, menyelipkan nyanyian dengan beberapa permainan. Selain itu, dia juga mengundang para guru yang berpengalaman untuk memberikan petunjuk kepada anak-anak. Seiring dengan belajar menyanyi, anak-anak juga mendapat penjelasan tentang makna puisi rakyat dalam setiap lirik lagu agar bisa mengerti nilai nyanyian rakyat Quan Ho dalam kehidupan.
Para anggota Klub lagu-lagu rakyat Quan Ho generasi muda Kecamatan Hoan Son, Kabupaten Tien Du, Provinsi Bac Ninh dalam satu sesi latihan menyanyi.
Ibu Nguyen Thi Nguyen merapikan pakaian anak-anak sebelum melakukan pertunjukan di kelas.
Mengundang makan sirih merupakan kegiatan yang tak bisa kurang dalam kegiatan budaya menyanyi lagu rakyat Quan Ho.
Kelub ini secara rutin beraktivitas dua kali pada hari Rabu sore dan hari Minggu atau hari Sabtu dan Minggu.
Saudari Nguyen Bich Ngoc, anggota klub tersebut memberitahukan bahwa dia fasih melakukan pertunjukan puluhan melodi lagu-lagu rakyat Quan Ho. Dengan berpartisipasi pada klub ini tidak hanya membantu dia mendapat tambahan pengetahuan tentang kebudayaan nyanyian rakyat Quan Ho dan seni pertunjukan saja, melainkan juga memberikan peluang bagi dia untuk bertemu dan memupuk gaya hidup.
Saudari Nguyen Hien Hoa (dusun Dai Son) memberitahukan, dia mendapat pelatihan dari guru Nguyen dan para seniman Quan Ho Bac Ninh tentang setiap lirik dan melodi.
Di Pesta Lim, klub lagu rakyat Quan Ho generasi muda Kecamatan Hoan Son, Kabupaten Tien Du, Provinsi Bac Ninh telah menyerap dan menerima sambutan dari para wisatawan dari seluruh penjuru tanah air yang berwisata pada musim semi dan menghadiri Pesta Lim dengan acara-acara pertunjukan lagu-lagu rakyat Quan Ho yang memesonakan.
Dengan perkembangan masyarakat dan munculnya beberapa bentuk musik lain, generasi muda tampaknya tidak memperhatikan berbagai bentuk lagu rakyat. Terbentuk dan dikembangkan kelub nyanyian rakyat Quan Ho generasi muda merupakan salah satu pola yang memberikan sumbangan pada usaha memupuk rasa cinta terhadap lagu rakyat di kalangan muda, bersamaan itu, menegaskan langkah tepat dalam melestarikan dan menyebarkan lagu-lagu rakyat Quan Ho Bac Ninh dalam masyarakat.